Sunaryo , Eki and Yessilia , Osira and Novi , Hendrika Jayaputra (2014) ANALISIS PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PELAKSANANAN SISTEM KEAMANAN LINGKUNGAN (SISKAMLING) (STUDI KASUS KELURAHAN KANDANG LIMUN KECAMATAN MUARA BANGKAHULU KOTA BENGKULU). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
IV,V,VI,LAMP,III-14-eki.FS.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) |
|
Archive (Thesis)
I,II,III,III-14-eki.FS.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (331kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan sistem keamanan lingkungan (siskamling) dengan studi kasus di Kelurahan Kandang Limun Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif yang menghasilkan data deskriptif. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara mendalam dan Studi dokumentasi. Informan penelitian ini berjumlah 141 orang kepala keluarga. Sedangkan sampel penelitian ditentukan dengan mengunakan teknik acak, yang terdiri dari 21 RT dan 5 RW dimana setiap RT dan RW diambil 5-6 orang kepala keluarga. Data dianalisis menggunakan analisis kualitatif. Dalam penelitian ini partisipasi dibagi dalam tiga kategori yaitu, keterlibatan masyarakat dalam memberikan sumbangan fikiran atau pendapat, keterlibatan masyarakat dalam memberikan sumbangan materi/harta benda, keterlibatan masyarakat dalam memberikan sumbangan tenaga. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dari ketiga kategori partisipasi masyarakat dalam penelitian ini, hanya dua partisipasi yang sudah dilaksanakan dengan baik yaitu keterlibatan masyarakat dalam memberikan sumbangan fikiran atau pendapat, keterlibatan masyarakat dalam memberikan sumbangan materi/harta benda. Sedangkan partisipasi yang belum dilaksanakan dengan baik atau masih rendah yaitu keterlibatan masyarakat dalam memberikan sumbangan tenaga yang disebabkan karena mereka sibuk dengan aktifitas sehari-hari. Rekomendasi penelitian ini yaitu masyarakat Kelurahan Kandang Limun harus lebih meningkatkan partisipasinya dalam pelaksanaan sistem keamanan lingkungan (siskamling) dan kerjasama dengan berbagai sistem sumber yang terkait seperti pihak keamanan (Kepolisian).
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Social Welfare |
Depositing User: | 033 Darti Daryanti |
Date Deposited: | 24 Dec 2014 10:07 |
Last Modified: | 24 Dec 2014 10:07 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/10157 |
Actions (login required)
View Item |