KELAYAKAN FINANSIAL USAHA PERKEBUNAN KELENGKENG ITOH (TELAGA NURSERY) DI DESA PEMUKTI BARU TLOGO KECAMATAN PRAMBANAN KABUPATEN KLATEN

Oktariani, Conny and Bambang , Sumantri and Sriyoto, Sriyoto (2015) KELAYAKAN FINANSIAL USAHA PERKEBUNAN KELENGKENG ITOH (TELAGA NURSERY) DI DESA PEMUKTI BARU TLOGO KECAMATAN PRAMBANAN KABUPATEN KLATEN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis )
I,II,III,III-14-con-FP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (46MB)
[img] Archive (Thesis)
IV,V,VI,LAMP,III-14-con-FP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (41MB)

Abstract

Kelengkeng (Euphoria Longana Lam) merupakan salah satu tanaman buah tropik yang sangat potensial untuk dikembangkan di indonesia, karena buahnya memiliki cita rasa yang enak dan nilai gizi (vitamin dan mineral) yang cukup tinggi, sehingga sangat digemari oleh masyrakat indonesia maupum masyrakat di mancanegara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menilai kelayakan finansial usaha perkebunan kelengkeng ”Telaga Nursely” di Desa Pemukti Baru Tlogo Kabupaten Klaten. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (sensus) yaitu di Desa Pemukti Baru Tlogo Kecamatan Prambanan kabupaten Klaten dengan dasar bahwa didesa ini baru dikembangkan perkebunan buah kelengkeng jenis itoh. Responden dalam penelitian ini adalah satu-satunya petani pemilik perkebunan kelengkeng itoh di Desa Pemukti Baru Tlogo Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten. Pengambilan responden dilakukan dengan metode sensus. Data yang akan dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder menggunakan daftar pertanyaan (kuisioner). Usaha tani kelengkeng itoh di Desa Pemukti Baru Tlogo Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten dilihat dari aspek finansial layak diusahakan. Hal ini didasarkan hasil analisis kelayakan finansial denga kriteria kelayakan Net B/C Ratio sebesar 7,16, nilai Gross B/C Ratio 5,53, nilai NPV Rp.871.895.789,00 dan nilai IRR sebesar 28,34%. Analisis sensitivitas menunjukan bahwa usahatani kelengkeng itoh masih layak untuk diusahakan. Kenaikan biaya produksi sebesar 5.90% dan 5,44%, penurunan harga produk 28% dan penurunan jumlah produksi 33%.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agribusiness
Depositing User: 033 Darti Daryanti
Date Deposited: 02 Feb 2015 10:39
Last Modified: 02 Feb 2015 10:39
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/10432

Actions (login required)

View Item View Item