Khamil, Insyan and Agus , Nuramal and Angky , Puspawan (2015) ANALISA PENGARUH TEKANAN TERHADAP PERFORMA MOTOR BAKAR PADA KEPALA SILINDER STANDAR DAN KEPALA SILINDER MODIFIKASI. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
IV,V,Lamp, 1-15- ins-FT.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
|
Archive (Thesis)
I,II,III,-1-15, ins-FT.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini menganalisisa pengaruh kompresi terhadap performa motor bakar pada mesin Honda GX-160. menentukan pengaruh kompresi dilakukan dengan memodifikasi kepala silinder dengan memotong sebesar 0,5mm dengan menggunakan mesin bubut, agar dapat memperkecil ruang bakar sehingga mendapatkan kompresi yang lebih tinggi dibandingkan dengan kepala silinder standar. Hasil penelitian pada kondisi kepala silinder standar ini, untuk nilai torsi yang tertinggi dihasilakan pada putaran mesin 3800 rpm yaitu 1,19 N.m, sedangkan untuk nilai torsi terendah pada putaran mesin 4600 rpm yaitu 0.45N.m. Dan pada kondisi kepala silinder yang telah dimodifikasi, nilai torsi yang tertinggi dihasilkan pada putaran mesin 3800 rpm 8,60N.m dan untuk nilai torsi terendah pada putaran mesin 4600 rpm yaitu 2,86N.m. Daya tertinggi yang dihasilkan pada kondisi kepala silinder standar yaitu 3800 rpm yaitu 0,64 hp dan untuk nilai daya terendah terletak pada putaran mesin 4600 rpm yaitu 0.29 hp, serta pada kondisi kepala silinder yang telah dimodifikasi daya tertinggi pada putaran mesin 3800 rpm yaitu 4,64 hp dan daya terendah pada putaran mesin 4600 rpm yaitu 1,85 hp. Nilai torsi dan daya yang dihasilkan cenderung lebih tinggi dengan menggunakan kepala silinder modifikasi. Komsumsi bahan bakar spesifik (SFC) yang dihasilkan pada kondisi standar cenderung lebih tinggi di bandingkan dengan kondisi kepala silinder yang telah dilakukan modifikasi, pada camshaft standar yang nilai terendahnya pada putaran mesin 3800 rpm yaitu 1,40 kg/hp.h, dan SFC terendah pada kepala silinder yang telah dimodifikasi yaitu pada putaran mesin 3800 rpm yaitu 0.26 kg/hp.h. Kompresi yang didapat pada kondisi kepala silinder Standar adalah 5,9 (Bar) sedangkan pada kondisi kepala silinder modifikasi 6,4 (Bar)
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering |
Depositing User: | 022 Gofar Ismail |
Date Deposited: | 18 May 2015 09:47 |
Last Modified: | 18 May 2015 09:47 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/10906 |
Actions (login required)
View Item |