Analisa Pembentukan Nama Komunitas Penggemar Artis/Penyanyi dan Kelompok Musik Indonesia

Hardiah, Mei (2012) Analisa Pembentukan Nama Komunitas Penggemar Artis/Penyanyi dan Kelompok Musik Indonesia. In: Prosiding Seminar Nasional Budaya Membentuk Jati Diri dan Karakter Bangsa. FIB UNAND, Padang, pp. 56-61. ISBN 978-602-17140-0-3

[img]
Preview
Text
PROSIDING.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB) | Preview

Abstract

Tulisan yang diberi judul Analisa Pembentukan Nama Komunitas Penggemar Artis/Penyanyi dan Kelompok Musik Indonesia ini membahas tentang fenomena penggunaan bahasa pada nama komunitas penggemar artis/penyanyi dan kelompok musik di Indonesia. Fokus bahasan pada tulisan ini adalah proses pembentukan nama ditinjau dari aspek morfologis dan makna yang ingin disampaikan dari pilihan nama tersebut. Data dikumpulkan dari nama komunitas penggemar artis, penyanyi solo dan kelompok musik yang ada di Indonesia sebanyak 51 data nama komunitas penggemar artis/penyanyi dan kelompok musik terdiri dari 3 data artis, 8 data penyanyi solo, dan 40 data kelompok musik. Selanjutnya data diklasifikasikan berdasarkan proses pembentukan katanya. Analisa data dilakukan dengan metode distribusi dengan teknik bagi unsur terkecil untuk mendapatkan proses pembentukan kata. Hasil analisa data menunjukkan secara morfologi terdapat beberapa kecenderungan pembentukan nama komunitas penggemar penyanyi dan kelompok musik Indonesia antara lain ; compounding dengan menambahkan kata tertentu setelah atau sebelum nama diri artis/penyanyi atau kelompok musik tersebut sehingga menjadi sebuah frasa, blending dengan menggabungkan nama diri dengan sebagian suku kata dari kata tertentu, proses afiksasi dengan penambahan akhiran tertentu . Dari hasil analisa data terlihat bahwa pemilihan nama komunitas artis/penyanyi dan kelompok musik Indonesia mempertimbangkan keselarasan bunyi sehingga proses pembentukan kata yang terjadi bersifat manasuka misalnya dengan menggunakan bentuk-bentuk morfem dari bahasa Inggris. Selain itu dapat ditarik sebuah kesimpulan bahwa pada umumnya pemilihan nama komunitas penggemar artis/penyanyi dan kelompok musik Indonesia secara makna ingin menghasilkan makna posesif atau kepemilikan yang bertujuan untuk menunjukkan rasa memiliki dan membangun kedekatan antara penggemar dan artis/penyanyi atau kelompok musik tersebut.

Item Type: Book Section
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education
Depositing User: 001 Bambang Gonggo Murcitro
Date Deposited: 23 Oct 2013 10:51
Last Modified: 23 Oct 2013 10:51
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/1126

Actions (login required)

View Item View Item