ANALISIS UNSUR-UNSUR KLAUSA DALAM STRUKTUR KALIMAT PADA TEKS KARANGAN DESKRIPSI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 7 KOTA BENGKULU TAHUN AJARAN 2017-2018

Santi, Julian and Supadi, Supadi and Marina, Siti Sugiyati (2018) ANALISIS UNSUR-UNSUR KLAUSA DALAM STRUKTUR KALIMAT PADA TEKS KARANGAN DESKRIPSI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 7 KOTA BENGKULU TAHUN AJARAN 2017-2018. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI SANTI PDF.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan unsur-unsur klausa dalam struktur kalimat tunggal dan kalimat majemuk pada teks karangan deskripsi siswa kelas VII SMP Negeri 7 Kota Bengkulu, dikaji berdasarkan segi fungsi, kategori, dan peran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptip kualiatif. Data dalam penelitian ini adalah kalimat-kalimat tunggal dan kalimat-kalimat majemuk pada teks karangan deskripsi siswa kelas VII SMP N 7 Kota Bengkulu tahun ajaran 2017-2018. Sumber data dalam penelitian ini adalah karangan deskripsi siswa kelas VII SMP N 7 Kota Bengkulu tahun ajaran 2017-2018. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dan teknik catat. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik permutasi dan teknik parafrase. Hasil penelitian ini yaitu dari 31 teks deskripsi karangan siswa kelas VII SMP N 7 Kota Bengkulu ditemukan struktur kalimat tunggal yang berjumlah 68 kalimat dan kalimat majemuk yang ditemukan berjumlah 33 kalimat. Dari 33 kalimat ditemukan kalimat majemuk setara yang berjumlah 26 kalimat dan kalimat majemuk tidak setara berjumlah 7 kalimat. Selain itu, analisis kalimat berdasarkan fungsi, kategori dan peran pada bagian kalimat tunggal dan kalimat majemuk ditemukan: 1) dari segi fungsi S berkategori nomina, dan frase nomina, (2) fungsi P berkategori nomina, frase nomina, verba, frase verba, frase adjektifa, dan frase numeralia (3) fungsi O berkategori nomina, frase nomina dan frase numeralia, (4) fungsi Pel berkategori nomina, dan frase nomina, (5) fungsi Ket berkategori frase preposisi. Dari segi peran (1) fungsi S berperan sebagai pelaku, dikenal, pengalam, terjumlah, pemeroleh, dan tempat, (2) fungsi P berperan sebagai pengenal, keadaan, jumlah, perbuatan, kepemilikan, keberadaan dan pemerolehan, (3) fungsi O berperan sebagai penderita, pemilik, jumlah, hasil, dan terjumlah, (4) fungsi Pel berperan sebagai penderita, pemilik, terjumlah, hasil, keadaan, dan alat, (5) fungsi Ket berperan sebagai cara, tempat, waktu, peserta, hasil, alat, sebab, dan keseringan. Kata Kunci: Struktur Kalimat, Teks Deskripsi.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 17 Mar 2023 09:35
Last Modified: 17 Mar 2023 09:35
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/11631

Actions (login required)

View Item View Item