PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BUKU CERITA BERBASIS DISCOVERY LEARNING PADA MATERI IPA KONSEP PERPINDAHAN PANAS DI KELAS V SEKOLAH DASAR

Rusnita, Desi and Daimun, Hambali and Endang, Widi Winarni (2020) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BUKU CERITA BERBASIS DISCOVERY LEARNING PADA MATERI IPA KONSEP PERPINDAHAN PANAS DI KELAS V SEKOLAH DASAR. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
TESIS DESI RUSNITA OK.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (11MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk: 1) mendeskripsikan bahan ajar buku cerita berbasis discovery learning: 2) mendeskripsikan kelayakan bahan ajar buku cerita berbasis discovery learning; 3) mendeskripsikan kemenarikan bahan ajar buku discovery learning materi IPA konsep perpindahan panas di kelas V Sekolah Dasar. Desain penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan dengan metode kualitatif dan kuantitatif. Ada lima tahap dalam pengembangan produk bahan ajar ini yaitu: 1) tahap research and information collecting; 2) planning: 3) develop preliminary form product: 4) preliminary field testing : 5) main product revision. Penelitian uji coba terbatas dilakukan di kelas V SDN 8 Kepahiang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket validasi bahan ajar dan angket respon siswa. Teknik pengumpulan datanya adalah wawancara, observasi, dan angket. Data hasil penelitian dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian yang didapat adalah: 1) pengembangan bahan ajar menggunakan langkah�langkah Borg and Gall yang dilakukan peneliti sampai tahap kelima: 2) Hasil validasi dari 9 validator ahli masing-masing 3 validator untuk 3 aspek, yaitu: materi, bahasa, dan desain menyatakan bahan ajar layak digunakan di kelas V SD; 3) Aspek kemenarikan berdasarkan 10 siswa hasilnya sangat baik dengan rincian presentase 88,57 % siswa merespon positif aspek materi, 100 % siswa merespon positif bahan ajar aspek bahasa, dan 100 % siswa merespon positif bahan ajar aspek kemenarikan bahan ajar. Kata kunci : Bahan Ajar, Buku Cerita, IPA, Discovery Learning

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Postgraduate Program
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 26 May 2023 09:57
Last Modified: 26 May 2023 09:57
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/12044

Actions (login required)

View Item View Item