MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA DENGAN BERCERITA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL VCD PADA ANAK KELOMPOK B PAUD DHARMA WANITA KABUPATEN BENGKULU TENGAH

Lestari, Vivi Umiya and Saparahayuningsih, Sri and Yulidesni, Yulidesni (2018) MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA DENGAN BERCERITA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL VCD PADA ANAK KELOMPOK B PAUD DHARMA WANITA KABUPATEN BENGKULU TENGAH. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
skripsi Vivi Umiya Lestari.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan media audio visual VCD dapat meningkatkan keterampilan berbicara pada anak kelompok B PAUD Dharma Wanita Kabupaten Bengkulu Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara anak dengan bercerita melalui media audio visual VCD. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research). Pelaksanaan penelitian dilaksanakan dalam dua siklus dengan tiga kali pertemuan pada masing-masing siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah anak kelompok B yang berjumlah 14 orang anak yang terdiri dari 10 anak laki-laki dan 4 anak perempuan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, sedangkan analisis data menggunakan rumus rata-rata dan ketuntasan belajar. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa melalui media audio visual VCD dapat meningkatkan keterampilan berbicara anak dari rata-rata pada siklus satu 3.27 dengan kriteria cukup ke rata-rata pada siklus kedua 4.25 dengan kriteria baik. Peningkatan ini dikarenakan penggunaan media audio visual VCD dengan memfokuskan pada penguasaan kosakata, artikulasi, dan struktur kalimat. Penelitian ini tidak cocok untuk anak pendiam dan mempunyai daya konsentrasi yang pendek, oleh karena itu disarankan pada peneliti berikutnya untuk melanjutkan penelitian tentang keterampilan berbicara untuk dapat menggunakan media yang lain seperti talking stik dan kartu gambar. Kata kunci: Keterampilan berbicara, Bercerita, Media Audio Visual VCD

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Elementary School Teacher Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 18 Jul 2023 02:19
Last Modified: 18 Jul 2023 02:19
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13444

Actions (login required)

View Item View Item