NAINGGOLAN, TUMPAK ROY SUMIHON and Hadi, Arif Ismul and Budi, Harlianto (2022) STRUKTUR BAWAH PERMUKAAN PADA LOKASI RENCANA PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT UNIVERSITAS BENGKULU KOTA BENGKULU DENGAN METODE SEISMIK MASW. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
SKRIPSI ROY FIX 2022 WISUDA.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (7MB) |
Abstract
Universitas Bengkulu merupakan salah satu Universitas yang ada di Kota Bengkulu akan melakukan pembangunan infrastruktur berbentuk rumah sakit, yang lebih tepat di Kampus IV Padang Harapan Universitas Bengkulu. Sehingga perlu dilakukan penelitian yang berkaitan dengan identifikasi struktur bawah permukaan berdasarkan nilai Vs menggunakan metode Multichannel Analysis of Surface Wave (MASW) pada area rencana pembangunan rumah sakit Universitas Bengkulu. Tujuan pada penelitian adalah untuk mendapatkan gambaran stratigrafi batuan bawah permukaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode MASW yang menggunakan 24 geophone dengan jarak antar geophone 2 meter dan jarak antara sumber ke geophone pertama adalah 4 meter. Struktur batuan bawah permukaan ini diestimasi berdasarkan analisis nilai kecepatan gelombang geser (Vs) dari pengukuran MASW di 4 titik lintasan pada kawasan area rencana pembangunan rumah sakit Universitas Bengkulu. Hasil dari penelitian ini adalah didapatkan nilai Vs dari yang terkecil 180 m/s sampai yang terbesar 1146 m/s. Dari nilai Vs yang didapat, hal itu menunjukkan jenis material penyusun pada lokasi tersebut merupakan pasir kering, lempung, tanah sangat padat/tanah keras, dan Batuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lokasi tersebut sudah mencapai lapisan tanah keras/tanah sangat padat pada kedalaman >5 meter. Kata kunci: stratigrafi, Universitas Bengkulu, MASW, gelombang geser (Vs).
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Math & Natural Science > Department of Physics Science |
Depositing User: | 58 lili haryanti |
Date Deposited: | 01 Aug 2023 08:09 |
Last Modified: | 01 Aug 2023 08:09 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13466 |
Actions (login required)
View Item |