PENINGKATAN KECERDASAN NATURALIS MELALUI METODE DISCOVERY-INQUIRY (Penelitian Tindakan Kelas Pada Kelompok B TK Al-Qur’an Hafahzah, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu)

Cahyani, Julita Hani Kesuma Gelauri and Kurniah, Nina and Yulidesni, Yulidesni (2018) PENINGKATAN KECERDASAN NATURALIS MELALUI METODE DISCOVERY-INQUIRY (Penelitian Tindakan Kelas Pada Kelompok B TK Al-Qur’an Hafahzah, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
skripsi.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (12MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kecerdasan naturalis anak melalui metode discovery-inquiry pada anak kelompok B TK Al-Qur’an Hafahzah, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus dengan tiga kali pertemuan pada masing-masing siklus. Subjek dalam penelitian yaitu anak kelompok B2 TK Al-Qur’an Hafahzah yang berjumlah 10 orang yang terdiri dari 5 orang anak laki-laki dan 5 orang anak perempuan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi. Analisis data menggunakan rumus rata-rata, ketuntasan belajar, dan t-tes. Hasil penelitian membuktikan bahwa melalui metode discovery-inquiry dapat meningkatkan kecerdasan naturalis anak secara signifikan yang dibuktikan dengan hasil analisis t-tes siklus I dan siklus II, yakni dengan to 4,78 ≥ ttabel (5% = 2,26 dan 1% = 3,25). Oleh karena itu, direkomendasikan kepada peneliti selanjutnya untuk dapat melakukan penelitian peningkatan kecerdasan naturalis melalui metode discovery�inquiry dengan mengamati komponen kecerdasan naturalis yang berbeda serta alat dan bahan yang lebih menarik dan menyenangkan bagi anak. Kata kunci: Kecerdasan Naturalis, Metode Discovery-Inquiry

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Pre-elementary School Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 18 Jul 2023 03:34
Last Modified: 18 Jul 2023 03:34
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13480

Actions (login required)

View Item View Item