ANALISIS LAJU SEDIMENTASI PADA SUNGAI AIR SAMBAT KABUPATEN KAUR MENGGUNAKAN METODE MEYER PETER MULLER DAN VAN RIJN

Putra, Ade Mandala and Amri, Khairul and Lindung, Zalbuin Mase (2022) ANALISIS LAJU SEDIMENTASI PADA SUNGAI AIR SAMBAT KABUPATEN KAUR MENGGUNAKAN METODE MEYER PETER MULLER DAN VAN RIJN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
ADE MANDALA PUTRA 2022 Skripsi.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Sungai Air Sambat terletak di Kecamatan Maje, Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu. Sungai Air Sambat merupakan kawasan budidaya masyarakat, baik itu di wilayah Garis Sempadan Sungai (GSS) maupun wilayah tangkapan air. Kondisi aliran Sungai Air Sambat dikategorikan buruk, pada musim kemarau air dapat surut secara drastis dan pada musim hujan dapat menimbulkan banjir. Penelitian ini dilakukan untuk Mengetahui jenis sedimen dan Mengetahui laju angkutan sedimen dasar di Sungai Air Sambat bagian Hilir di Sungai Air Sambat Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu. Data yang diperoleh di lapangan berupa data kecepatan aliran, kedalaman, dan sampel sedimen dasar (bedload). Sampel penelitian diuji di laboratorium untuk mengetahui jenis pasir dan memperoleh data yang digunakan untuk analisis. Metode perhitungan analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Meyer Peter Muller dan metode Van Rijn. Hasil penelitian memberikan hasil Metode Meyer-Peter Muller cocok digunakan untuk menggambarkan kondisi pengendapan sedimen di area tinjauan dengan tingkat sedimentasi sebesar 3,057 105 ton/tahun. Kata kunci : Sedimentasi, Metode Meyer Peter Muller, Metode Van Rijn.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Depositing User: 58 lili haryanti
Date Deposited: 01 Aug 2023 04:45
Last Modified: 01 Aug 2023 04:45
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13583

Actions (login required)

View Item View Item