STUDI TEMPAT PERINDUKAN NYAMUK Aedes aegypti SEBAGAI VEKTOR DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI PERUMAHAN PURI MAS 1 KELURAHAN BENTIRING KECAMATAN MUARA BANGKAHULU KOTA BENGKULU

HIDAYAH, LUTFI and Helmiyetti, Helmiyetti and Darmi, Darmi (2019) STUDI TEMPAT PERINDUKAN NYAMUK Aedes aegypti SEBAGAI VEKTOR DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI PERUMAHAN PURI MAS 1 KELURAHAN BENTIRING KECAMATAN MUARA BANGKAHULU KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI LUTFI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Telah dilakukan penelitian tempat perindukan nyamuk Aedes aegypti sebagai vektor Demam Berdarah Dengue (DBD) di Perumahan Puri Mas 1 Kelurahan Bentiring Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu. Penentuan titik sampling dengan menggunakan metode purposive sampling. Pengamatan dilakukan didalam dan diluar rumah. Larva dipelihara sampai menjadi imago di Laboratorium Fisiologi Hewan Jurusan Biologi Fakultas MIPA. Hasil penelitian pada RT 19 dan RT 24 ditemukan tempat perindukan permanen dan tempat perindukan sementara. Pada RT 19 sebanyak 47,17% dan RT 24 sebanyak 52,83%. Keadaan kontainer yang positif larva Aedes aegypti lebih banyak ditemukan dalam keadaan terbuka sebesar 88,88%. Bahan kontiner yang paling banyak ditemukan larva Aedes aegypti yaitu kontainer dari bahan dasar plastik sebesar 55,56%. Pada RT 19 didapatkan nilai CI 10% HI 6,67% dan BI 16,67% yang dikategorikan beresiko rendah. Pada RT 24 nilai CI 23,21% HI 40% dan BI 86,67% yang dikategorikan beresiko tinggi. Kata Kunci: Tempat Perindukan Nyamuk, Aedes aegypti, DBD, Purposive sampling.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Math & Natural Science > Department of Biology Science
Depositing User: 58 lili haryanti
Date Deposited: 01 Aug 2023 08:54
Last Modified: 01 Aug 2023 08:54
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13720

Actions (login required)

View Item View Item