Angglena, Melly and Suhendra, Suhendra and Halauddin, Halauddin (2019) PEMETAAN LAPISAN AKUIFER DENGAN MENGGUNAKAN METODE GEOLISTRIK VERTICAL ELECTRICAL SOUNDING (VES) (Studi Kasus : Kawasan Kampus Universitas Bengkulu). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
SKRIPSI MELLY ANGGLENA F1C015032.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (6MB) |
Abstract
Kampus Universitas Bengkulu merupakan wilayah yang secara geologi terletak berdekatan dengan pantai, sehingga menyebabkan akuifer yang berada di Universitas Bengkulu masih dipengaruhi oleh air laut. Hal ini ditandai dengan beberapa sumur bor mengandung air payau. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan ketebalan lapisan akuifer yang diduga terintrusi oleh air laut dengan menggunakan metode Geolistrik VES konfigurasi Schlumberger 1D di kampus Universitas Bengkulu. Pengukuran ini menggunakan alat Geolistrik Resistivity dan IP M MAE X612-EM dengan metode VES (Vertical Electrical Sounding) yang dilakukan pada 20 lintasan yaitu 10 lintasan di sekitar sumur bor dan 10 lintasan lainnya tersebar di dalam kampus Universitas Bengkulu dengan panjang lintasan 200 m. Pengolahan data 1D dengan menggunakan software Progress 3.0 dan model 3D menggunakan software Voxler 4. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ketebalan lapisan air payau mencapai 10 m hingga 27 m, di Universitas Bengkulu bagian Barat terletak pada ke dalaman 55 m hingga 82 m di bawah permukaan dan Universitas Bengkulu bagian Timur terletak pada ke dalaman 20 m hingga 82 m di bawah permukaan dengan nilai resistivitas berkisar antara 1,38 Ω•m – 4,90 Ω•m disebabkan oleh rawa yang berada di sekitar kampus. Lapisan akuifer bebas terletak pada ke dalaman 5 m hingga 32 m dan lapisan akuifer tertekan terletak mulai dari ke dalaman 43 m. Jenis lapisan akuifer berupa air tanah dengan nilai resistivitas berkisar 5,20 Ω•m – 98,87 Ω•m. Kata Kunci : Resistivitas, VES , Schlumberger dan Universitas Bengkulu.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Math & Natural Science > Department of Physics Science |
Depositing User: | 58 lili haryanti |
Date Deposited: | 01 Aug 2023 08:55 |
Last Modified: | 01 Aug 2023 08:55 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13753 |
Actions (login required)
View Item |