PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE PICTURE AND PICTURE UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PEMAHAMAN KONSEP PESERTA DIDIK KELAS VIIIC SMPN 7 KOTA BENGKULU

Manalu, Boy Manto Elperina and Irawati, Sri and Abdul, Rahman (2018) PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE PICTURE AND PICTURE UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PEMAHAMAN KONSEP PESERTA DIDIK KELAS VIIIC SMPN 7 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB)

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan pemahaman konsep peserta didik kelas VIIIC SMPN 7 Kota Bengkulu melalui model kooperatif tipe picture and picture. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian tindakan kelas dengan metode deskriptif. Penelitian ini terdiri dari dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi. Subyek penelitian adalah guru dan peserta didik kelas VIIIC SMPN 7 Kota Bengkulu pada tahun ajaran 2017/2018 yang berjumlah 30 orang. Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi aktivitas guru dan peserta didik, dan lembar tes pemahaman konsep peserta didik. Analisis data dilakukan secara deskriptif dengan menghitung skor rata-rata dan menentukan kriteria aktivitas dan pemahaman konsep peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor aktivitas guru siklus I 30 (baik), pada siklus II meningkat menjadi 32,5 (baik) dan skor rata-rata aktivitas peserta didik siklus I 29,5 (baik), pada siklus II meningkat menjadi 31 (baik). Persentase nilai klasikal pemahaman konsep peserta didik siklus I 63,33% (Tidak Tuntas), pada siklus II meningkat menjadi 83,33% (Tuntas). Kesimpulan dari penelitian ini adalah penerapan model kooperatif tipe picture and picture dapat meningkatkan aktivitas dan pemahaman konsep peserta didik di kelas VIIIC SMPN 7 Kota Bengkulu materi sistem peredaran darah manusia. Kata Kunci: Model Koperatif Tipe Picture and Picture

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Math & Natural Science > Department of Biology Science
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 01 Aug 2023 08:39
Last Modified: 01 Aug 2023 08:39
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/14120

Actions (login required)

View Item View Item