Warnidah, Nining and Suwarno, Bambang and Arono, Arono (2018) THE ANALYSIS OF STUDENTS’ DIFFICULTIES IN MAKING INFERENCE IN READING NARRATIVE PASSAGES AT THE SOCIAL ELEVENTH GRADE OF SMAN 1 CURUP. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
THESIS NINING WARNIDAH.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Nining Warnidah, A2B014019. 2016. Analisis Kesulitan Siswa dalam Membuat Kesimpulan dalam Membaca Teks Naratif di Kelas Sebelas IPS SMA 1 Curup. Thesis. Bengkulu. Pasca Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris universitas Bengkulu Penelitian ini bertujuan untuk menemukan kesulitan siswa dalam membuat kesimpulan dalam pemahaman membaca, persepsi kesulitan siswa dalam dalam membuat kesimpulan dalam pemahaman membaca, dan hubungan antara kesulitan siswa dan persepsi kesulitan dalam membuat kesimpulan dalam pemahaman membaca. Populasi studi ini adalah ksiswa-siswi kelas sebelas SMAN 1 Curup, dan siswa XI SOS 4 yang terdiri dari 34 siswa menjadi sampel penelitian ini. Untuk instrument, peneliti menggunakan test membaca yang terdiri dari 40 pertanyaan dan kuesioner yang terdiri dari 30 butir. Hasilnya adalah sebagai berikut: pertama, kesulitan keseluruhan siswa dalam membuat kesimpulan dalam membaca teks naratif termasuk ke dalam kategori “sedang”. Itu dibuktikan dengan rata-rata kesalahan siswa dalam membaca, yaitu 47.5. Kesulitan tertinggi siswa adalah pada kesimpulan tentang sikap penulis (I.AA) (5.88% atau “sangat tinggi); kedua, persepsi kesulitan siswa dalam membuat kesimpulan dalam membaca teks naratif termasuk dalam kategori “sedang”. Itu ditunjukkan oleh rata-rata yang didapat dari keseluruhan indikator (83.79). Rata-rata tertinggi adalah pada indikator kesimpulan tentang sikap penulis (I.AA) (23.29 atau “sedang”) di antara indikator yang lainnya (IC = 16.58 atau “rendah”, I.MF = 21.62 atau “sedang”; dan I.I = 22.03 atau “sedang”). Selanjutnya, persentase persepsi kesulitan siswa berada pada katageri “tertinggi” pada indikator I.AA (2.94%) dengan kategori “sangat tinggi”; ketiga, tidak ada hubungan antara kesulitan siswa dan persepsi kesulitan siswa dala membuat kesimpulan dala membaca teks naratif yang didapat dari nilai r-hitung total yang lebih rendah daripada r-tabel (r-hitung < r-tabel; 0.061 < 0.339) dan nilai r-hitung untuk setiap indikator yang juga lebih kecil daripada r-tabel (r-count I.C=-0.133; I.MF=-0.096; I.AA=-0.1345; I.I=0.2789; r-tabel=0.339). Oleh karena itu, persepsi kesulitan siswa, sebagaimana yang ditandai dengan nilai kuesioner, tidak bisa digunakan sebagai indikator kesulitan siswa karena tidak ada korelasi signifikan dengan kesulitan sebenarnya yang ditandai oleh hasil tesnya. Kata Kunci: Kesulitan siswa, membuat kesimpulan, dan membaca teks naratif
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of English Education |
Depositing User: | 034 Septi Septi |
Date Deposited: | 08 Aug 2023 02:20 |
Last Modified: | 08 Aug 2023 02:20 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/14300 |
Actions (login required)
View Item |