PENEGAKAN HUKUM TERHADAP PELANGGARAN PENGGUNAAN TELEPON GENGGAM (MOBILE PHONE) BAGI PENGEMUDI YANG MENGENDARAI KENDARAAN DI JALAN RAYA KOTA BENGKULU

GUSTINA, HASANAH SIREGAR and Ardilafiza, Ardilafiza and Ahmad, Wali (2022) PENEGAKAN HUKUM TERHADAP PELANGGARAN PENGGUNAAN TELEPON GENGGAM (MOBILE PHONE) BAGI PENGEMUDI YANG MENGENDARAI KENDARAAN DI JALAN RAYA KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
Gustina Hasanah Siregar_B1A017145_SKRIPSI OK.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Sistem lalu lintas dan angkutan jalan merupakan sarana memperlancar arus transportasi barang dan jasa dan alat untuk memindahkan barang atau manusia dari tempat satu ketempat lain. Pembangunan lalu lintas dan angkutan jalan yang ditata dalam satu kesatuan sistem yang dilakukan dengan meng�integrasikan dan mendinamisasi unsur-unsurnya sehingga terwujud suatu totalitas yang utuh berdaya guna serta berhasil guna. Permasalahan lalu lintas merupakan salah satu permasalahan berskala nasional yang berkembang seirama dengan perkembangan masyarakat, salah satunya Kota Bengkulu. Banyaknya pelanggaran lalu lintas yang masih banyak dilakukan oleh pengguna jalan yang mana salah satunya adalah penggunaan handphone bagi pengemudi. Proses penegakan hukum terhadap pelanggaran penggunaan Telepon Genggam bagi pengemudi yang mengendarai kendaraan di jalan raya Kota Bengkulu adalah bentuk pengendalian untuk menciptakan lalu lintas yang lancar, tertib dan aman dengan melakukan tindakan penilangan bagi pelanggar lalu lintas, pelanggaran lalu lintas sendiri sudah diatur dalam Undang-Undang Lalu lintas dan Angkutan Jalan. Peneitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana penegakan hukum terhadap pelanggaran penggunaan Telepon Genggm bagi pengemudi yang mengendarai kendaraan di jalam raya yang masih banyak dilakukan di Kota Bengkulu tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara dan observasi langsung terhadap polisi lalu lintas dan masyarakat kota bengkulu yang merupakan pengemudi kendaraan di jalan raya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penegakan hukum terhadap pelanggaran penggunaan Telepon Genggam belum diterapkan dengan baik sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku sehingga pelanggaran tersebut tetap dilakukan oleh pengemudi di Kota Bengkulu serta kurangnya kesadaran masyarakat akan tertib lalu lintas dan fasilitas serta sarana yang menghambat penegakan hukum dalam lalu lintas untuk menjadi lebih efektif dan efisien.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: irma rohayu
Date Deposited: 25 Aug 2023 03:22
Last Modified: 25 Aug 2023 03:22
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/14771

Actions (login required)

View Item View Item