GERAKAN JAMA’AH TABLIGH (Studi Kasus Di Desa Margo Mulyo Pagar Alam Utara)

ZUL AFANDY, FANDERY and Sri, Handayani Hanum and Heni, Nopianti (2023) GERAKAN JAMA’AH TABLIGH (Studi Kasus Di Desa Margo Mulyo Pagar Alam Utara). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
FANDERY ZUL AFANDY (SKRIPSI) - Fan Dery.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui reaksi social terhadap pelaksanaan dalam gerakan Jamaah Tabligh dan untuk mengetahui respon Jamaah Tabligh terhadap reaksi masyarakat mengenai gerakan Jamaah Tabligh di desa Margo Mulyo Pagar Alam Utara. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Pemilihan informan menggunakan purposive sampling. Dalam penelitian ini dianalisis menggunakan teori tabelling oleh Howard. S Becker bahwa reaksi sosial dari masyarakat terhadap gerakan Jamaah Tabligh memberikan cap atau penjulukan pada Jamaah Tabligh berupa penjulukan yang bersifat positif dan juga sebaliknya. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi non-partisipan dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui 3 tahap yaitu, reduksi data, analisis data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menjelaskan bahwa gerakan jamaah tabligh termasuk dalam tipe gerakan yang terdiri dari gerakan sosial alternatif dan gerakan sosial pembebasan. Kemudian berdasarkan hasil penelitian, pada dasarnya terdapat dua pandangan atau reaksi sosial masyarakat terkait gerakan dakwah jamaah tabligh yaitu ada yang menerima atau setuju dan ada yang menolak keberadaan gerakan jamaah tabligh. Masyarakat yang memberikan reaksi sosial positif terhadap gerakan jamaah tabligh memiliki alasan, seperti kegiatan dakwah jamaah tabligh yang memberikan manfaat berupa mengembangkan agama islam dengan cara datang ke masjid-masjid yang bertujuan mengajak masyarakat serta dapat meramaikan dan memakmurkan masjid. Selanjutnya respon jamaah tabligh terhadap reaksi sosial masyarakat terkait klaim penyimpangan yang dituduhkan masyarakat terhadap gerakan jamaah tabligh yaitu jamaah tabligh menganggap hal tersebut merupakan pandangan dari masyarakat awam yang memiliki keraguan-keraguan terhadap dakwah gerakan jamaah tabligh.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Social & Politics Science > Department of Sociology
Depositing User: 58 darti daryanti
Date Deposited: 05 Sep 2023 02:02
Last Modified: 05 Sep 2023 02:03
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/15322

Actions (login required)

View Item View Item