ISMAIL, FADHIL and Rasianna, Br Saragih and Yuliati, Yuliati (2017) EFEKTIVITAS IKLAN E-COMMERCE BUKALAPAK(NEGO CINCAI) TERHADAP MINAT BELI SISWA SMA NEGERI 10 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
![]() |
Archive (Thesis)
FADHIL ISMAIL.pdf - Additional Metadata Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Iklan E-commerce bukalapak (Nego Cincai) terhadap Minat Beli Siswa SMA Negeri 10 Kota Bengkulu.Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif, dengan variabel independen yaitu Efektivitas Iklan, dan variabel dependen yaitu Minat Beli siswa SMA Negeri 10 Kota Bengkulu. Responden dalam penelitian ini adalah siswa aktif yang bersekolah di SMA Negeri 10 Kota Bengkulu. dengan teknik sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 85 orang. Pengumpulan data dilakukan melalui survei dengan menggunakan kuesioner, Selanjutnya menggunakan teknik skoring menggunakan skala Likert. Teknik analisa data menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hipotesis diuji pada tingkat kepercayaan 90%, maksud dari tingkat kepercayaan 90% adalah penelitian ini kebenarannya mencapai 90% dan hanya mempunyai tingkat kesalahan 10%. Hal ini dapat ditoleransi dalam Ilmu Sosial. Penelitian ini membuktikan bahwa Iklan E-commerce mempengaruhi Minat Beli pada siswa SMA Negeri 10 Kota Bengkulu. Hal ini dapat dilihat bahwa nilai uji t hitung lebih besar dari t tabel. Jadi dapat disimpulkan bahwa (H k ) Hipotesis kerja diterima dan (H 0 ) Hipotesis nol ditolak. Peneliti juga menemukan temuan deskriptif dilapangan menyimpulkan bahwa Iklan E-commerce bukalapak (Nego Cincai) terhadap minat beli siswa SMA Negeri 10 Kota Bengkulu sebesar 28,6% sedangkan 71.4% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk penelitian ini, dan dengan adanya pengaruh tersebut bahwa iklan bukalapak.com (Nego Cincai ) Efektif setelah memenuhi karakteristik efektivitas iklan minimum yang memiliki faktor bahwa iklan bukalapak.com unik, memiliki perpanjangan iklan dan mempersuasi konsumen sehingga iklan bukalapak Telah memenuhi kriteria minimum tersebut Kata kunci: Efektivitas Iklan , Bukalapak, Minat Beli
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Communication |
Depositing User: | 022 Isran Elnadi |
Date Deposited: | 28 Feb 2018 07:40 |
Last Modified: | 28 Feb 2018 07:40 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/16117 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |