PENGEMBANGAN BOOKLET PENGARUH PEMBERIAN PUPUK KANDANG SAPI TERHADAP PERTUMBUHAN TOMAT SEBAGAI SUPLEMEN BAHAN AJAR PADA MATERI PERTUMBUHAN KELAS XII SMA

AFRITA, ELZA NORRA and Alexon, Alexon and Abas, Abas (2022) PENGEMBANGAN BOOKLET PENGARUH PEMBERIAN PUPUK KANDANG SAPI TERHADAP PERTUMBUHAN TOMAT SEBAGAI SUPLEMEN BAHAN AJAR PADA MATERI PERTUMBUHAN KELAS XII SMA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
Skripsi Elza CD.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (9MB)

Abstract

Tanaman tomat merupakan salah satu jenis sayuran buah yang telah dikenal oleh masyarakat. Tujuan penelitian untuk melihat pengaruh pemberian pupuk kandang sapi terhadap pertumbuhan tanaman tomat yang kemudian disusun pada pengembangan booklet berbasis digital (flipbook). Penelitian ini menggunakan metode Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) dengan model 4D. Prosedur perlakuan pemberian pupuk kandang sapi terhadap pertumbuhan tanaman tomat dilakukan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 1 faktor dengan 4 taraf. Uji kelayakan booklet dilakukan oleh ahli bahan ajar, ahli materi, dan praktisi pendidikan. Uji respon terhadap booklet dilakukan oleh 10 orang peserta didik SMA Muhammadiyah 4 Kota Bengkulu. Pemberian pupuk kandang kotoran sapi sebanyak 75% terhadap media tanam tomat memberikan pengaruh tertinggi pada tinggi tanaman(146,2 cm), jumlah daun (48,4 helai), jumlah buah (12,2 buah), berat buah (215,4 g), dan berat basah pertanaman (120 g). Hasil uji kelayakan booklet diperoleh persentase 92,30 % dari ahli bahan ajar, 95,65% dari ahli materi, dan 96,42 % dari praktisi pendidikan dengan kategori sangat layak untuk digunakan. Hasil uji respon booklet diperoleh rata-rata nilai 10 orang peserta didik yaitu 90 dengan kategori sangat mudah dipahami. Berdasarkan hasil tersebut menunjukkan booklet yang dikembangkan dapat digunakan sebagai tambahan bahan ajar pada materi Pertumbuhan dan Perkembangan kelah XII SMA. Kata Kunci : Tanaman Tomat, Pupuk Kandang Sapi, Booklet Pertumbuhan dan Perkembangan

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Biology Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 04 Oct 2023 01:55
Last Modified: 04 Oct 2023 01:55
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/16606

Actions (login required)

View Item View Item