PROFESIONALISME JURNALIS PEREMPUAN DALAM PRAKTIK JURNALISTIK DI PAGARALAM POS

FITRIANI, WILEN and Alfarabi, Alfarabi and Verani, Indiarma (2023) PROFESIONALISME JURNALIS PEREMPUAN DALAM PRAKTIK JURNALISTIK DI PAGARALAM POS. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
full skripsi Wilen to wisuda - Lazis Alfida.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi dan menganalis tingkat profesionalisme jurnalis perempuan dalam Praktik Jurnalistik di Pagaralam Pos dan menggali problematika dan pandangan jurnalis perempuan tentang perlakuan pekerja media yang lain terhadap jurnalis perempuan di Pagaralam Pos menggunakan teori profesionalisme. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, data yang dikumpulkan melalui 2 teknik pengumpulan data yakni wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian pada jurnalis perempuan, jurnalis laki-laki serta pimpinan redaksi Pagaralam Pos, penulis mengambil kesimpulan bahwa jurnalis perempuan di Pagaralam Pos memahami makna profesionalisme profesi jurnalis. Namun, dalam praktik jurnalistiknya keterampilan sebagai jurnalis perempuan yang profesional belum terealisasikan. Hal itu selain dari hasil wawancara, peneliti juga mengamati beberapa kasus kriminal dan ekonomi yang ditulis, dimana belum terlihat cara mengemas berita yang memang memenuhi ketentuan peran sebagai jurnalis perempuan yang berspektif gender.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Social & Politics Science > Journal
Depositing User: 58 darti daryanti
Date Deposited: 25 Oct 2023 02:22
Last Modified: 25 Oct 2023 02:22
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/17091

Actions (login required)

View Item View Item