Krisdarmayanti, Dhita and Halimatusyadiah, Novitasari and Husaini, Widodo (2024) PENGARUH ORIENTASI ETIKA, KEPERCAYAAN KEPADA OTORITAS PAJAK, DAN PEMERIKSAAN PAJAK TERHADAP PERILAKU PENGGELAPAN PAJAK. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
Dhita Krisdarmayanti (C1C017086) - Skripsi.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh realisasi penerimaan pajak yang tidak mencapai target selama sebelas tahun terakhir akibat kasus penggelapan pajak yang terjadi di Indonesia. Penelitian ini juga dilakukan karena adanya inkosistensi pada variabel-variabel yang diuji dalam memprediksi penggelapan pajak pada penelitian terdahulu. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji dan membuktikan pengaruh idealisme, relativisme, kepercayaan kepada otoritas pajak, dan pemeriksaan pajak terhadap perilaku penggelapan pajak berdasarkan teori atribusi. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner. Kuesioner disebarkan kepada Wajib Pajak Orang Pribadi (WPOP) yang melakukan kegiatan usaha dan pekerjaan bebas di Kota Bengkulu. Jumlah minimal sampel adalah 100 sampel dari total 36525 WPOP. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Data dianalisis dengan teknik analisis regresi linear berganda pada program SPSS versi 16.0. Jumlah kuesioner yang disebarkan adalah 132 kuesioner. Namun hanya sebanyak 107 kuesioner yang datanya dapat diolah. Item kuesioner, tabulasi data, dan model regresi yang disertakan dalam perhitungan statistik menunjukkan hasil yang memenuhi kriteria uji kualitas data dan uji asumsi klasik, serta menunjukkan hasil yang layak pada uji hipotesis sebagai dasar pada pembahasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa idealisme dan pemeriksaan pajak berpengaruh negatif terhadap perilaku penggelapan pajak, relativisme tidak berpengaruh positif terhadap perilaku penggelapan pajak, dan kepercayaan kepada otoritas pajak tidak berpengaruh negatif terhadap perilaku penggelapan pajak. Penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi KPP Pratama Bengkulu Satu dan KPP Pratama Bengkulu Dua untuk meningkatkan realisasi penerimaan pajak dengan cara pemaksimalan pemeriksaan pajak, sosialisasi kepada WPOP yang melakukan kegiatan usaha dan pekerjaan bebas, dan peningkatan kinerja dan kepatuhan terhadap kode etik oleh pegawai pajak. Keterbatasan pada penelitian ini adalah rendahnya nilai adjusted R2 yang hanya sebesar 0.192. Penelitian selanjutnya dapat menambahkan variabel independen sanksi perpajakan dan orientasi etika berdasarkan taksonomi situationist, absolutist, subjectivist, dan exceptionist.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Economy > Department of Accounting |
Depositing User: | 56 nanik rahmawati |
Date Deposited: | 05 Feb 2024 03:11 |
Last Modified: | 05 Feb 2024 03:11 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/17469 |
Actions (login required)
View Item |