PELAKSANAAN TUGAS DAN WEWENANG BADAN KEHORMATAN DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH DALAM PENEGAKAN KODE ETIK ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KOTA BENGKULU

WARDA, NINGSIH and Amancik, Amancik and Edra, Satmaidi (2022) PELAKSANAAN TUGAS DAN WEWENANG BADAN KEHORMATAN DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH DALAM PENEGAKAN KODE ETIK ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KOTA BENGKULU. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
Tesis fupdate.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB)

Abstract

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) terikat dengan ketentuan kode etik sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah.Badan Kehormatan sebagai salah satu alat kelengkapan DPRD adalah lembaga yang berhubungan dengan masalah kehormatan para wakil rakyat di DPRD.Tidak menghadiri rapat dan merokok dalam ruangan rapat merupakan salah satu bentuk pelanggaran kode etik yang penegakannya dilakukan oleh Badan Kehormatan demi menjaga kehormatan, citra, kredibilitas dan martabat DPRD. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuipelaksanaan tugas dan wewenang Badan Kehormatan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam penegakan kode etik Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bengkulu dan untuk mengetahui kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas dan wewenang Badan Kehormatan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam penegakan kode etik Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bengkulu. Penelitian ini adalah penelitian hukum empiris.Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan peraturan perundang-undangan (statute approach).Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan kepustakaan.Metode analisis data dengan cara yuridis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertama, Badan Kehormatan DPRD Kota Bengkulu dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya dalam penegakan kode etik Anggota DPRD Kota Bengkulu belum sesuai dengan ketentuan Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 dan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2018. Kedua, kendala badan kehormatan menjalankan tugas dan wewenangnya adalahadanya kesungkanan/budaya sungkan, Adanya kesamaan partai politik, pertemanan, keseganan, kedekatan, kemanusiaan, dan toleransi hingga kepentingan, terkendala secara psikologis karena pimpinan dan anggotanya berasal dari lingkungan DPRD itu sendiri, tidak v dapat bersikap tegas dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya, dan hanya bersifat pasif tidak aktif. Kata Kunci: Pelaksanaan, Tugas dan Wewenang, Badan Kehormatan DPRD, Penegakan Kode Etik.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Hukum
Depositing User: irma rohayu
Date Deposited: 30 May 2024 08:10
Last Modified: 30 May 2024 08:10
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18289

Actions (login required)

View Item View Item