PENEGAKAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN MUKOMUKO NOMOR 26 TAHUN 2011 TENTANG PENERTIBAN HEWAN TERNAK DI KABUPATEN MUKOMUKO

Zilvia, Zilvia and M.Yamani, Yamani and Iskandar, Iskandar (2023) PENEGAKAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN MUKOMUKO NOMOR 26 TAHUN 2011 TENTANG PENERTIBAN HEWAN TERNAK DI KABUPATEN MUKOMUKO. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
SKRIPSI Zilvia - Zilvia.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (7MB)

Abstract

Pemeliharaan hewan ternak di Kabupaten Mukomuko belum sesuai dengan perda yang sudah ada yaitu Peraturan Daerah Kabupaten Mukomuko Nomor 26 Tahun 2011 tentang Penertiban Hewan Ternak dalam Wilayah Kabupaten Mukomuko sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2019 tentang perubahan atas Peraturan Daerah Kabupaten Mukomuko Nomor 26 Tahun 2011 tentang Penertiban Hewan Ternak dalam Wilayah Kabupaten Mukomuko, hal ini dibuktikan dengan masih banyak ditemukan hewan ternak yang berkeliaran di jalan raya dan mengganggu ketertiban umum sehingga menimbulkan keresahan di masyarakat. Jenis Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode penelitian hukum empiris dan teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui studi dokumen, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penegakan Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2019 tentang perubahan atas Peraturan Daerah Kabupaten Mukomuko Nomor 26 Tahun 2011 tentang Penertiban Hewan Ternak dalam Wilayah Kabupaten Mukomuko belum terlaksana sebagaimana mestinya, dalam melakukan penegakan Perda Penertiban Hewan Ternak tersebut terdapat beberapa kendala yang dihadapi oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Mukomuko, antara lain: kurangnya kesadaran masyarakat, ketidakpercayaan masyarakat pada Satpol PP selaku instansi yang menangani, budaya masyarakat Kabupaten Mukomuko, sanksi yang belum efektif dan efisien, dan kurangnya keberadaan PPNS (Pegawai Penyidik Negeri Sipil). Kata Kunci : Penegakan Peraturan Daerah, Peraturan Daerah, Penertiban, Hewan Ternak.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: irma rohayu
Date Deposited: 28 Jun 2024 01:51
Last Modified: 28 Jun 2024 01:51
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18661

Actions (login required)

View Item View Item