Ade, Gunawan and Agusalim, Agusalim and Stevri, Iskandar (2023) PENEGAKAN HUKUM TINDAK PIDANA PENCURIAN DENGAN KEKERASAN (BEGAL) DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN RESOR EMPAT LAWANG. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text (Thesis)
SKRIPSI ADE GUNAWAN B1A019211 - Ade Gunawan.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
Pencurian dengan kekerasan merupakan salah satu perbuatan yang dilarang dan diancam dengan pidana berdasarkan KUHP Pasal 365 tentang pencurian dengan kekerasan. Akan tetapi masih banyak terjadinya tindak pidana pencurian dengan kekerasan di Kabupaten Empat Lawang. Oleh karena itu perlu dikaji lebih lanjut mengenai penegakan hukum tindak pidana pencurian dengan kekerasan oleh Kepolisian Resor Empat Lawang. Penelitian ini difokuskan pada upaya dan hambatan yang dialami Polres Empat Lawang dalam penegakan hukum tindak pidana Pencurian dengan kekerasan di Kabupaten Empat Lawang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian hukum empiris. Jenis penelitian yang digunakan bersifat deskriptif dan data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Berdasarkan penelitian yang dilakukan di Kabupaten Empat Lawang, menunjukkan bahwa Polres Empat Lawang melakukan upaya secara preventif dan represif dalam penegakan hukum tindak pidana pencurian dengan kekerasan, sedangkan faktor Aparat Kepolisian Empat Lawang sangat lambat menangani perkara pencurian dengan kekerasan adalah faktor penegak hukum, faktor sarana atau fasilitas hukum, dan faktor masyarakat. Kata Kunci : Pencurian Dengan Kekerasan, Penegakan Hukum, Kepolisian Resor Empat Lawang
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law > Department of Law Science |
Depositing User: | irma rohayu |
Date Deposited: | 10 Jul 2024 08:38 |
Last Modified: | 10 Jul 2024 08:38 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18900 |
Actions (login required)
View Item |