Ajia, Nurbawita and Marniza, Marniza and Wuri, Marsigit (2022) TOTAL FENOL DAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAUN TEH KETINGGIAN TEMPAT TUMBUH DI PTPN VII GUNUNG DEMPO KOTA PAGAR ALAM. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
SKRIPSI AJIA NURBAWITA E1G018113.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (1MB) |
Abstract
Tanaman teh (Camellia sinensis) adalah spesies tanaman yang daun dan pucuk daunnya digunakan untuk membuat teh. Teh adalah minuman yang secara universal dikonsumsi di berbagai banyak negara serta berbagai lapisan masyarakat. Perkebunan teh PTPN VII Unit Pagar Alam Gunung Dempo memiliki ketinggian tempat tumbuh sekitar ± 700-1800 mdpl. Tinggi tempat merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap pertumbuhan, hasil dan kualitas pucuk teh. Teh mengandung berbagai senyawa kimia, yang paling utama dimanfaatkan adalah senyawa fenol yang memiliki kemampuan sebagai antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui total fenol dan aktivitas antioksidan daun teh berdasarkan ketinggian tempat tumbuh. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan satu faktor yaitu ketinggian tempat tumbuh dengan 3 taraf (700 mdpl, 900 mdpl, dan 1800 mdpl). Penelitian dilakukan dengan pengulangan sebanyak 4 kali sehingga diperoleh 12 unit percobaan. Parameter uji fisik yang diamati meliputi kadar air. Uji kimia meliputi kadar abu, total fenol, dan aktivitas antioksidan. Data yang diperoleh dari penelitian ini dianalisis menggunakan ANOVA (Analysis of variance) dengan taraf α=5% dan dilanjutkan dengan DMRT (Duncan’s Multiple Range Test) menggunakan SPSS 24. Hasil penelitian menunjukan bahwa ketinggian tempat tumbuh berpengaruh tidak nyata terhadap kadar air dan kadar abu daun teh. Kadar air tertinggi terdapat pada ketinggian dalam kategori sedang (900 mdpl) yaitu 80,70% dan kadar abu tertinggi terdapat pada ketinggian 900 mdpl (sedang) yaitu 6,77%. Total fenol dan aktivitas antioksidan daun teh berpengaruh nyata terhadap ketinggian tempat tumbuh. Total fenol tertinggi terdapat pada ketinggian 700 mdpl yaitu 49,17 mg GAE/g dengan nilai aktivitas antioksidan tertinggi pada ketinggian 700 mdpl sebesar 35,74 ppm. Hubungan total fenol dan aktivitas antioksidan ditunjukan dengan hasil korelasi R2 = 0,9953 yang berarti terdapat 99,53% hubungan antara senyawa fenol dan aktivitas antioksidan. Korelasi tersebut dapat terjadi karena adanya kontribusi dari senyawa fenol yang memiliki kemampuan untuk menghambat aktivitas radikal bebas.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Agriculture > Department of Industrial Technology of Agriculture |
Depositing User: | sugiarti sugiarti |
Date Deposited: | 12 Jul 2024 03:18 |
Last Modified: | 12 Jul 2024 03:18 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18951 |
Actions (login required)
View Item |