IMPLEMENTASI LARANGAN TANAH ABSENTEE DI KABUPATEN MUSI RAWAS

PRICILIA, ANGGELINA and Emilia, Kontesa and Hamdani, Ma’akir (2023) IMPLEMENTASI LARANGAN TANAH ABSENTEE DI KABUPATEN MUSI RAWAS. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
SKRIPSI PRICILIA ANGGELINA (B1A0190206) (1) - Novitasari Sinaga.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Tanah absentee yaitu pemilikan tanah yang letaknya diluar kecamatan tempat tinggal yang mempunyai tanah tersebut. Penelitian tentang Implementasi Larangan Tanah Absentee di Kabupaten Musi Rawas bertujuan: 1). Untuk mengetahui implementasi peraturan hukum dan fakta hukum yang terjadi di lapangan mengenai larangan tanah absentee di Kabupaten Musi Rawas, dan 2). Untuk mengetahui hambatan dan solusi Kantor ATR/BPN Kabupaten Musi Rawas dalam menangani tanah absentee di Kabupaten Musi Rawas. Data terkait penelitian ini didapatkan melauli teknik wawancara untuk mengumpulkan data primer dan studi dokumen untuk mengumpulkan data sekunder terkait dengan permasalahan yang akan diteliti. Data yang diperoleh baik data primer maupun data sekunder dikelompokkan dan disusun secara sistematis. Selanjutnya data tersebut dianalisis secara kualitatif untuk memudahkan dalam menarik kesimpulan. Hasil yang diperoleh dari penelitian yang telah dilakukan yaitu: 1). Keberadaan tanah absentee di Kabupaten Musi Rawas tidak terlepas dari berbagai macam faktor yaitu faktor hukum, faktor penegak hukum, faktor sarana dan prasarana, faktor masyarakat, dan faktor budaya, 2). Tidak ada upaya dari Kantor ATR/BPN Kabupaten Musi Rawas untuk mengatasi tanah absentee di Kabupaten Musi Rawas. Kata Kunci: Tanah Absentee

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: irma rohayu
Date Deposited: 12 Jul 2024 03:39
Last Modified: 12 Jul 2024 03:39
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18955

Actions (login required)

View Item View Item