PENEGAKAN HUKUM PIDANA TERHADAP SUPIR TRUK PENGANGKUT BATUAN HIAS TANPA IZIN DI WILAYAH HUKUM POLRES BENGKULU SELATAN

Ammar, Rafi and Lidia, Br. Karo and Ria, Anggraeni Utami (2024) PENEGAKAN HUKUM PIDANA TERHADAP SUPIR TRUK PENGANGKUT BATUAN HIAS TANPA IZIN DI WILAYAH HUKUM POLRES BENGKULU SELATAN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
SKRIPSI AMMAR RAFI - Ammar Rafi.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Wilayah Polres Bengkulu Selatan saat sekarang ini sedang marak terjadinya tindak pidana pengangkutan batuan hias tanpa izin oleh supir truk. Sehingga penegakan hukum pidana terhadap pelaku tindak pidana supir truk tersebut harus dilaksanakan. Penelitin ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan penegakan hukum pidana terhadap supir truk pengangkut batuan hias tanpa izin di wilayah hukum Polres Bengkulu Selatan, faktor penghambat penegakan hukum pidana terhadap supir truk pengangkut batuan hias tanpa izin di wilayah Polres Bengkulu Selatan dan upaya yang dilakukan Kepolisian Resort Bengkulu Selatan untuk mengatasi kendala penegakan hukum terhadap tindak pidana pertambangan batuan tanpa izin. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum empiris dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penegakan hukum pidana terhadap supir truk pengangkut batuan hias tanpa izin di wilayah hukum Polres Bengkulu Selatan telah dilakukan secara refresif namun penegakan hukum yang dilakukan oleh Kepolisian belum maksimal. Hal tersebut disebabkan karena adanya faktor yang mempengaruhi penegakan hukum tersebut, seperti faktor sarana dan prasarana, faktor penegak hukum (aparat), faktor budaya, dan faktor masyarakat. Adapun upaya yang dilakukan Kepolisian Resort Bengkulu Selatan untuk mengatasi kendala penegakan hukum ialah melakukan peningkatan sarana dan prasarana, meningkatkan kompetensi para penyidik, menjalin kerjasama yang baik antara polisi dengan pihak terkait menyangkut tindak pidana pengangkutan batuan hias tanpa izin, dan memberikan edukasi tentang hukum kepada masyarat. Kata Kunci : Penegakan Hukum, Pengangkutan, Batu Hias, Bengkulu Selatan

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: irma rohayu
Date Deposited: 29 Jul 2024 02:30
Last Modified: 29 Jul 2024 02:30
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19198

Actions (login required)

View Item View Item