HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V SDN GUGUS 11 KOTA BENGKULU

Safitri, Novita Ayu and Osa, Juarsa and Pebrian, Tarmizi (2022) HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V SDN GUGUS 11 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI NOVITA AYU SAFITRI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan yang signifikan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar pada siswa kelas V SDN Gugus 11 Kota Bengkulu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri Gugus 11 Kota Bengkulu yaitu SD Negeri 5 Kota Bengkulu yang berjumlah 155 orang siswa. Metode yang digunakan adalah metode penelitian korelasional dengan analisa kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan Instrumen Skala Motivasi belajar dan dokumentasi, teknik analisis data Pembakuan Instrumen Penelitian. Terdapat hubungan yang signifikan antara variabel X (motivasi belajar) dan variabel Y (prestasi belajar) siswa kelas V SD se-gugus 11 Kecamatan Gading Cempaka Bengkulu. Hubungan tersebut dapat dilihat pada setiap indikator motivasi belajar dan prestasi belajar pada mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA. Uji korelasi secara keseluruhan menunjukkan bahwa: mata pelajaran Bahasa Indonesia nilai sigifikansi 0,009 interpretasi korelasi Pearson dari perhitungan SPSS menunjukkan angka 0,396 dengaan kategori rendah. mata pelajaran Matematika nilai sigifikansi 0,000, interpretasi korelasi Pearson dari perhitungan SPSS menunjukkan angka 0,628 dengan kategori tinggi. mata pelajaran IPA nilai sigifikansi 0,000 interpretasi korelasi Pearson dari perhitungan SPSS menunjukkan 0,708 dengan kategori tinggi. Kata kunci : Motivasi Belajar,Prestasi Belajar

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Elementary School Teacher Education
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 01 Aug 2024 08:40
Last Modified: 01 Aug 2024 08:40
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19350

Actions (login required)

View Item View Item