Verliana, Adella and Teddy, Alfra Siagian and Hari, Sumardi (2023) EFEKTIVITAS PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VII SMP. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
A1C019047_Adella Verliana_ Pendidikan Matematika - Adella Verliana.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis dan motivasi belajar peserta didik. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimen semu dengan desain penelitian the non equivalent pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VII SMP Negeri 20 Kota Bengkulu Tahun Ajaran 2022/2023. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VII F yang berjumlah 28 orang sebagai kelas eksperimen dengan pendekatan RME dan VII G yang berjumlah 28 orang sebagai kelas kontrol dengan pendekatan saintifik. Pengumpulan data dilakukan dengan instrumen tes soal kemampuan pemecahan masalah matematis dan angket motivasi belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik yang belajar dengan pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) lebih efektif dari peserta didik kelas yang velajar dengan pendekatan saintifik; 2) motivasi belajar peserta didik yang belajar dengan pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) lebih baik dari peserta didik kelas yang belajar dengan pendekatan saintifik. Kata kunci: Pendekatan Realistic Mathematics Education (RME), Saintifik, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis, Motivasi Belajar
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Mathematics Education |
Depositing User: | Septi, M.I.Kom |
Date Deposited: | 14 Aug 2024 03:05 |
Last Modified: | 14 Aug 2024 03:05 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19942 |
Actions (login required)
View Item |