SHERLY, MEVITASARI and Hamzah, Hatrik and Jonny, Simamora (2019) PENERAPAN ASAS ULTIMUM REMEDIUM OLEH PEYIDIK POLISI DI POLDA BENGKULU TERHADAP TINDAK PIDANA KERUGIAN KEUANGAN NEGARA DALAM PENYALAHGUNAAN WEWENANG TINJAUAN HUKUM PROGRESIF. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text (Thesis)
skripsi sherly.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Asas ultimum remedium mengkehendaki hukum pidana digunakan sebagai sarana terakhir apabila hukum-hukum lainnya sudah tidak bisa menyelesaikan tindak pidana. Kenyataannya upaya hukum yang lainnya sering diabaikan oleh penyidik dengan langsung menggunakan hukum pidana karena masih kentalnya aliran klasik dan paham positivistik sehingga penegakan hukum hanya mengejar kepastian hukum sehingga mengabaikan keadilan dan kemanfaatan bagi masyarakat.Hal ini tentunya membawa perubahan paradigma hukum pidana dari ultimum remedium menjadi perimum remedium. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis persepsi penyidik dan penerapan asas ultimum remedium oleh penyidik polisi di Polda Bengkulu dalam menyelesaikan tindak pidana kerugian keuangan negara dalam penyalahgunaan wewenang tinjauan hukum progresif. Penulis menggunakan metode yuridis sosiologis untuk melihat bagaimana hukum diterapkan dalam masyarakat dengan bantuan data primer dan sekunder yang diperoleh melalui wawancara dan studi kepustakaan. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa penyidik hanya mengetahui pengertian asas ultimum remedium tetapi belum memahami secara mendalam asas tersebut, akibatnya penyidik salah menerapkan asas ultimum remedium dengan cara memberikan waktu kepada koruptor pada saat penyelidikan bukan penyelesaian menggunakan sarana hukum lain. Kata kunci : persepsi, ultimum remedium, diskresi, dan hukum progresi
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law > Department of Law Science |
Depositing User: | irma rohayu |
Date Deposited: | 20 Aug 2024 04:13 |
Last Modified: | 20 Aug 2024 04:13 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/20265 |
Actions (login required)
View Item |