EFEKTIFITAS PERAN KOMITE AUDIT DAN KUALITAS AUDITOR EKSTERNAL TERHADAP KEMUNGKINAN KECURANGAN PELAPORAN KEUANGAN

Sanjaya, Erik Ari and Nurna, Martiah Nila Puspita and Nikmah, Coryanata (2021) EFEKTIFITAS PERAN KOMITE AUDIT DAN KUALITAS AUDITOR EKSTERNAL TERHADAP KEMUNGKINAN KECURANGAN PELAPORAN KEUANGAN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
SKRIPSI ERIK ARI SANJAYA (C1C017051).pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Kecurangan pelaporan keuangan (Fraud) merupakan suatu tindakan yang disengaja yang menyebabkan kesalahan dalam laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektifitas peran komite audit dan kualitas auditor eksternal. Penelitian ini menggunakan dua variable independen yakni Efektifitas peran komite audit serta kualitas auditor eksternal. Sampel penelitian ini adalah perusahaan yang menerima penghargaan tata kelola perusahaan terbaik dari Otoritas Jasa Keuangan secara berturt-turut selama 2017-2019 dengan jumlah perusahaan yakni ada 66 perusahaan dengan jumlah observasi sebanyak 100 emiten BigCap dan 100 Emiten MidCap. Sampel penelitian ini ditentukan dari website www.iicd.or.id. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari data keuangan www.idx.co.id dan www.idxfinancials.com. Analisis data dilakukan dengan analisis regresi logistik menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kecurangan pelaporan keuangan dapat ditekan oleh komponen dari komite audit yakni indepedensi komite, pertemuan komite audit, keahlian komite audit, sedangkan untuk diversitas gender dan etnisitas komite audit tidak berpengaruh terhadap kemungkinan kecurangan pelaporan keuangan. Serta variable independen kualitas auditor eksternal berpengaruh terhadap kemungkinan kecurangan pelaporan keuangan pada perusahaan yang menerima penghargaan tersebut. Implikasi penelitian ini memberikan informasi bagi praktisi sebagai tambahan referensi untuk penelitian selanjutnya mengenai efektifitas peran komite audit dan kualitas auditor eksternal terhadap kemungkinan kecurangan pelaporan keuangan. Pada hasil penelitian menunjukkan bahwa Independensi komite audit, jumlah rapat komite audit, keahlian keuangan komite audit, dan kualitas auditor eksternal sejalan dengan teori keagenan dan kecurangan sedangkan untuk diversitas gender dan etnisitas komite audit tidak sejalan dengan teori keagenan dan kecurangan. Dimana teori keagenan menjelaskan bahwa konflik yan terjadi didalam perusahaan diakibatkan adanya perbedaan kepentingan antara agen dan prinsipal. Perbedaan kepentingan tersebut diakibatkan adanya asymetri informasi atau keunggulan informasi yang dimiliki oleh agen sehingga munculnya sifat opportunistik yang akan merugikan perusahaan dan teori kecurangan menjelaskan kecurangan muncul akibat empat kondisi yakni tekanan, kesempatan, rasionalisasi dan kemampuan. Keterbatasan penelitian ini memiliki masalah dalam uji normalitas data yang digunakan dalam penelitian ini. Maka saran peneliti untuk penelitian selanjutnya berharap agar semua data terbebas dari pengujian normalitas atau bisa menggunakan pengujian lainnya agar data penelitian dapat terdistribusi secara normal dalam pengujian normalitas.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Economy > Department of Accounting
Depositing User: 56 nanik rahmawati
Date Deposited: 20 Aug 2024 04:48
Last Modified: 20 Aug 2024 04:48
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/20279

Actions (login required)

View Item View Item