PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS GOOGLE CLASSROOM UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDIK (Studi Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Kelas IX Paket B di SPNF SKB Provinsi Bengkulu)

Harniningsih, Harniningsih and Johanes, Sapri and Buyung, Buyung (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS GOOGLE CLASSROOM UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDIK (Studi Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Kelas IX Paket B di SPNF SKB Provinsi Bengkulu). Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
Harniningsih - Perpustakaan - Harni ningsih.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan prosedur pengembangan media pembelajaran berbasis Google Classroom untuk meningkatkan kemandirian belajar peserta didik, mengevaluasi kelayakan media pembelajaran tersebut, serta keefektifan pemanfaatannya pada mata pelajaran IPA Kelas IX PaketB. Penelitian ini dilaksanakan di SPNF SKB Bengkulu Tengah dan SPNF SKB Kota Bengkulu Paket B. Merupakan penelitian pengembangan (reseach and development) dengan menggunakan metode ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Populasi penelitian adalah peserta didik Kelas IX PaketB di Provinsi Bengkulu, dengan sampel peserta didik Kelas IX Paket B di SPNF SKB Bengkulu Tengah sebanyak 10 peserta didik dan SPNF SKB Kota Bengkulu sebanyak 30 peserta didik. Hasil penelitian ini adalah media pembelajaran berbasis Google Classroom yang memiliki kelayakan sangat baik berdasarkan hasil penilaian oleh ahli materi dan media menunjukkan perolehan skor kelayakan rata-rata sebesar 98,2% dan 99,2%. Hasil analisis data penilaian peserta didik, 100% menyatakan senang menggunakan Google Classroom dalam pembelajaran. Berdasarkan hasil analisis data dan perhitungan statistik dengan menggunakan paired sample t-test nilai pretest dan posttest diperoleh hasil bahwa media pembelajaran berbasis Google Classroom secara signifikan meningkatkan kemandirian belajar peserta didik sebesar 11%. Hal ini menandakan media pembelajaran tersebut efektif dalam meningkatkan kemandirian belajar peserta didik dalam waktu yang relatif singkat. Kata kunci: Google Classroom, kemandirian belajar

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Postgraduate Program
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 20 Aug 2024 04:59
Last Modified: 20 Aug 2024 04:59
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/20283

Actions (login required)

View Item View Item