PENGARUH UKURAN PARTIKEL DAN BENTUK BRIKET TERHADAP MUTU BRIKET CAMPURAN SERBUK GERGAJI, TONGKOL JAGUNG (Zea mays) DAN KULIT DURIAN (Durio zibethinus murr)

Alex, Fernando Siregar and Devi, Silsia and Yazid, Ismi Intara (2022) PENGARUH UKURAN PARTIKEL DAN BENTUK BRIKET TERHADAP MUTU BRIKET CAMPURAN SERBUK GERGAJI, TONGKOL JAGUNG (Zea mays) DAN KULIT DURIAN (Durio zibethinus murr). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
SKRIPSI ALEX SIREGAR.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Indonesia adalah negara yang sangat kaya akan sumber daya alamnya, namun Indonesia masih krisis dalam sumber energi. Briket merupakan energi terbarukan yang dapat dibuat secara sederhana baik ditinjau dari segi bahan baku yang digunakan maupun proses pembuatannya. Ukuran partikel akan mempengaruhi kerapatan dari briket. Pemilihan bentuk cetakan briket masih sebatas tren pasar sehingga bentuk briket yang dihasilkan selama ini belum diukur efektivitas laju pembakarannya. Tujuan penelitian adalah untuk menentukan pengaruh ukuran partikel dan bentuk briket terhadap mutu fisik (kadar air, kadar abu, uji bakar, drob test, nilai kalor) briket campuran serbuk gergaji, tongkol jagung, dan kulit durian. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dua faktorial yaitu variasi ukuran mesh dan ukuran bentuk briket. Faktor pertama adalah bentuk pada cetakan briket dengan 2 kategori (silinder dan balok) dan faktor kedua adalah ukuran partikel briket yang terdiri dari 3 ukuran (60,120,180) mesh menghasilkan 6 komposisi perlakuan dengan 3 kali pengulangan sehingga diperoleh 18 percobaan. Parameter pengamatan ada 5 yaitu kadar air, drop test, kadar abu, uji bakar, dan nilai kalor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran partikel dan bentuk briket berpengaruh nyata terhadap kadar air. Kadar air terkecil pada perlakuan 180 mesh bentuk balok yaitu 4,1%. Ukuran partikel dan bentuk briket berpengaruh nyata terhadap drop test. Drop test terkecil pada perlakuan 60 mesh bentuk balok yaitu 0,93%. Kadar abu terkecil pada perlakuan 180 mesh bentuk balok yaitu 4,1%. Ukuran partikel dan bentuk berpengaruh nyata terhadap kadar abu. Kadar abu terkecil pada perlakuan 180 mesh bentuk balok yaitu 4,2%. Ukuran partikel dan bentuk briket berpengaruh nyata terhadap uji bakar. Uji bakar tertinggi pada perlakuan 180 mesh bentuk silinder yaitu 103 menit. Ukuran partikel dan bentuk briket berpengaruh nyata terhadap nilai kalor. Nilai kalor tertinggi pada perlakuan 180 mesh bentuk balok yaitu 5770 kal/g.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Industrial Technology of Agriculture
Depositing User: Sugiarti, S.IPust
Date Deposited: 21 Aug 2024 08:40
Last Modified: 21 Aug 2024 08:40
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/20312

Actions (login required)

View Item View Item