ANALISIS WACANA KRITIS SARA MILLS DALAM PEMBERITAAN KEKERASAN TERHADAP PEREMPUAN PADA MEDIA ONLINE DETIK.COM EDISI JANUARI 2020 – MEI 2020

JULIANSE, BELA and Alfarabi, Alfarabi and Verani, Indiarma (2021) ANALISIS WACANA KRITIS SARA MILLS DALAM PEMBERITAAN KEKERASAN TERHADAP PEREMPUAN PADA MEDIA ONLINE DETIK.COM EDISI JANUARI 2020 – MEI 2020. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
BELA JULIANSE CD.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan teks berita terkait pemberitaan kekerasan terhadap perempuan dan menentukan posisi subjek-objek serta posisi pembaca pada pemberitaan kekerasan terhadap perempuan pada media online detik.com. Latar belakang masalah muncul dari adanya pemberitaan kekerasan terhadap perempuan yang diberitakan oleh media online detik.com yang memiliki pengaruh yang berbeda terhadap perempuan, serta agar dapat menentukan subjek�objek serta posisi pembaca. Penelitian ini menggunaka metode kualitatif deskriptif, dengan subjek penelitian media online detik.com dan objek penelitian berita kekerasan terhadap perempuan pada media online detik.com. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi teks serta dokumentasi selaku pelengkap informasi yang berhubungan dengan riset terkait tentang pemberitaan kekerasan perempuan pada laman media online detik.com. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data Sara Mills. Dalam menguji keabsahan data menggunakan teknik bahan referensi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemberitaan kekerasan terhadap perempuan memposisikan perempuan dalam teks berita sebagai objek serta adanya kecenderungan penulis berita menempatkan dirinya dalam perspektif laki-laki karena peristiwa pemberitaan kebanyakan diceritakan dalam pendanganan laki-laki. Dari hasil analisis didapatkan hasil bahwa perempuan selalu menjadi objek pemberitaan yang selalu lemah karena tidak berkuasa untuk menampilkan peristiwa dalam sebuah teks, karena peristiwa tersebut diceritakan dari pandangan laki-laki. Sehingga perempuan selalu dipandang dan direpresentasikan secara buruk. Sebaliknya laki�laki ditampilkan dalam citra yang baik karena mereka yang menceritakan. Pembacaan dominan atas teks tersebut, pembaca diposisikan sebagai laki-laki. Dengan pemposisian tersebut, pembaca tidak akan protes, karena selaras dengan apa yang diinginkan oleh penulis

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Social & Politics Science > Journal
Depositing User: 58 darti daryanti
Date Deposited: 26 Aug 2024 09:02
Last Modified: 26 Aug 2024 09:02
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/20670

Actions (login required)

View Item View Item