PERSEPSI MASYARAKAT SEKITAR TERHADAP KOMUNITAS PUNK YANG BEKERJA DI KOTA BENGKULU

MASYARDI, WALINUR and Alex, Abdu Chalik and Tamrin, Bangsu (2021) PERSEPSI MASYARAKAT SEKITAR TERHADAP KOMUNITAS PUNK YANG BEKERJA DI KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
SKRIPSI WALINUR MASYARDI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Punk merupakan budaya negara barat yang sudah diterapkan dalam kehidupan oleh sebagian anak remaja sampai dengan dewasa di Indonesia. Kebiasaan akan gaya pakaian, dandanan rambut, selera musik dan segala macam asesoris yang menempel atau pilihan kegiatan yang dilakukan merupakan bagian dari pertunjukan identitas dan kepribadian bagi seorang punk itu sendiri terutama mereka punk yang bekerja.fenomena punk terutama mereka punk yang bekerja menimbulkan banyak pandangan atau persepsi yang diberikan masyarakat baik bersifat negatif maupun positif. tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap komunitas punk yang bekerja di Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini sebanyak 15 orang yang dtentukan dengan teknik Purposive Sampling. Informan pada penelian ini seperti polisi, guru, Ketua LSM, masyarakat dan komunitas punk yang berada di Kota Bengkulu. Hasil penelitian menunjukan adanya tanggapan, pendapat dan penilaian yang beragam dari seluruh elemen masyarakat terhadap punk terutama mereka punk yang bekerja. Persepsi masyarakat terhadap punk dapat disimpulkan bersifat heterogen atau berbeda-beda. Persepsi berbeda-beda ini disebabkan beberepa masyarakat menilai kelompok punk secara umum dan punk yang bekerja memberikan kesan yang negatif. Penilaian yang negatif ini disebabkan karena penampilan dan sikap perilaku yang ditunjukan tidak sesuai dengan budaya yang berkembang di masyarakat seperti tawuran, pesta miras, pemerasan sampai dengan tindakan kriminal. Penilaian masyarakat terhadap punk secara umum dan punk yang bekerja juga banyak memberikan dampak yang positif seperti kegiatan sosial, amal, pelatihan skill dan lapangan kerja yang dibuka oleh punk yang bekerja untuk masyarakat.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Social & Politics Science > Department of Social Welfare
Depositing User: 58 darti daryanti
Date Deposited: 03 Sep 2024 08:44
Last Modified: 03 Sep 2024 08:44
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21134

Actions (login required)

View Item View Item