PENGEMBANGAN ASESMEN LITERASI MEMBACA TEKS NONFIKSI UNTUK SISWA KELAS VIII

Suciani, Kadek and Didi, Yulistio and Ria, Ariesta (2023) PENGEMBANGAN ASESMEN LITERASI MEMBACA TEKS NONFIKSI UNTUK SISWA KELAS VIII. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (TESIS)
KADEK SUCIANI PERPUSTAKAAN UNIB-TESIS. - Kadek Suciani.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (4MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan dan mendeskripsikan tingkat kelayakan produk asesmen literasi membaca teks nonfiksi. Jenis penelitian yang digunakan penelitian pengembangan. Pengembangan asemen menggunakan model pengembangan ADDIE. Sumber data dalam penelitian ini berupa data tes uji coba terbatas siswa kelas VIII SMPN 02 Lebong dan hasil wawancara guru Bahasa Indonesia. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik analisis dokumen, wawancara dan angket. Instrumen penelitian berupa lembar analisis dokumen, pedoman wawancara, lembar kuesioner validasi, instrumen tes. Teknik analisis data yang digunakan data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari analisis kebutuhan yang dilakukan guru sangat membutuhkan adanya contoh soal asesmen literasi membaca karena soal yang selama ini dikembangkan oleh guru tidak relevan dengan pedoman penyusunan soal asesmen. Proses pengembangan produk awal asesmen literasi membaca teks nonfiksi sebanyak 30 pilihan ganda kompleks dengan menggunakan teknik pengembangan ADDIE . Produk akhir Asesmen literasi membaca dilakukan validasi produk dengan bantuan validator ahli soal AKM dengan hasil uji validitas 14 soal dengan kriteria valid dan 16 soal kriteria tidak valid. Uji reliabilitas diperoleh hasil dengan kriteria Reliabel dengan hasil 0,88. Daya beda 2 butir soal dengan kriteria sangat baik, 12 butir soal dengan kriteria baik, 4 soal dengan kriteria cukup dan 10 soal debgan kriteria jelek. Tingkat kesukaran 21 soal dengan kriteria baik dan 3 soal dengan kriteria sukar. Hasil uji kelayakan asesmen literasi membaca teks nonfiksi yang dikembangkan menunjukan hasil layak untuk digunakan. Kata Kunci: Asesmen,Literasi Membaca,Teks Nonfiksi

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Pendidikan Bahasa Indonesia
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 11 Sep 2024 01:54
Last Modified: 11 Sep 2024 01:54
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21316

Actions (login required)

View Item View Item