Heriwati, Heriwati and Aceng, Ruyani and Rendy, Wikrama Wardana (2023) PENGEMBANGAN MODUL IPA TERINTEGRASI PADA KONTEKS GEJALA DEMAM BERDASARKAN POTENSI BAHAN ALAM DAUN SUNGKAI (PERONEMA CANESCENS) UNTUK MENINGKATKAN LITERASI SAINS SISWA. Masters thesis, Universitas Bengkulu.
Text (TESIS)
TESIS HERIWATI (A2L020008) - heriwati her.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menjelaskan pengaruh ekstrak daun Sungkai (Peronema canescens) terhadap suhu tubuh Mencit (Mus musculus) dan dosis efektifnya, (2) Menjelaskan kelayakan modul IPA terintegrasi pada konteks penyakit demam berdasarkan potensi bahan alam daun sungkai (Peronema canescens) untuk meningkatkan literasi sains peserta didik, (3) Memperoleh data respon guru dan peserta didik terhadap modul yang dikembangkan, (4) Memperoleh gambaran peningkatan literasi sains peserta didik menggunakan modul yang dikembangkan dan (5) Memperoleh gambaran pengaruh penggunaan modul yang dikembangkan terhadap literasi sains peserta didik. Penelitian ini terdiri dari dua tahap, pertama uji potensi penurunan suhu tubuh oleh ekstrak daun Peronema canescens dilakukan dengan metode eksperimen dengan 5 perlakuan dan 5 kali ulangan yang dilihat rata-rata penurunan suhunya. Hasil penelitian ekstrak daun Peronema canescens menunjukkan dosis 8,25 mg/Kgbb lebih efektif menurunkan suhu tubuh namun masih dibawah parasetamol. Kedua, implementasi hasil penelitian digunakan pada modul untuk melihat peningkatan literasi sains peserta didik pada pembelajaran IPA kelas VII di MTsN 2 Bengkulu. Nilai pretest posttest digunakan untuk melihat peningkatan literasi sains peserta didik pada aspek konten, konteks dan kompetensi dengan Uji N-Gain didapatkan peningkatan sebesar 73%. Sedangkan sikap sains, diukur melalui lembar observasi didapatkan skor penilaian 3,57 berada pada kategori sangat baik. Ketiga, respon guru terhadap modul tergolong sangat baik, sebesar 95% sedangkan respon peserta didik terhadap modul yang dikembangkan sebesar 91,5% yang berada pada kategori sangat baik. Kata kunci: Peronema canescens, Mus musculus, penurunan panas tubuh, modul
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Postgraduate Program |
Depositing User: | Septi, M.I.Kom |
Date Deposited: | 11 Sep 2024 03:25 |
Last Modified: | 11 Sep 2024 03:25 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21353 |
Actions (login required)
View Item |