Wahyuni, Feni and Alfarabi, Alfarabi and Rasianna, Br Saragih (2021) CARA PANDANG MASYARAKAT KECAMATAN KOTA MUKOMUKO DAN MASYARAKAT KECAMATAN IPUH DALAM MENYIKAPI PERBEDAAN KESENIAN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
SKRIPSI.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
Indonesia merupakan negara yang memiliki beragam suku dan budaya yang dapat ditemui pada setiap daerah yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Adanya keberagaman budaya tentu memiliki beragam perbedaan lainnya yang dapat ditemui dalam suatu daerah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara pandang masyarakat Kecamatan Kota Mukomuko dan Kecamatan Ipuh terhadap perbedaan kesenian serta cara menyikapi perbedaan yang ada di antara keduanya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori negosiasi wajah (face negotiation theory) yang diusulkan pertama kali oleh Brown dan Levinson pada tahun 1978 untuk memahami bagaimana orang-orang dari budaya yang berbeda mengelola hubungan dan perbedaan pendapat. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dan penentuan informan menggunakan teknik snowball sampling, serta teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil yang diperoleh dari penelitian yang telah dilakukan menjelaskan bahwa adanya perbedaan kesenian tidak berpengaruh terhadap kehidupan sosial di kedua masyarakat ini. masyarakat Kecamatan Kota Mukomuko dan masyarakat Kecamatan Ipuh menyikapi perbedaan dengan saling menghargai suatu perbedaan yang ada serta saling mendukung perkembangan kesenian dari masing-masing daerah.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Communication |
Depositing User: | 58 darti daryanti |
Date Deposited: | 11 Sep 2024 08:30 |
Last Modified: | 11 Sep 2024 08:30 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21391 |
Actions (login required)
View Item |