PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERBASIS REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION MENGGUNAKAN KONTEKS WISATA “MURATARA” UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA SISWA KELAS IV

FAHLEVI, REZA and Agus, Susanta and Irwan, Koto (2023) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERBASIS REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION MENGGUNAKAN KONTEKS WISATA “MURATARA” UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA SISWA KELAS IV. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (TESIS)
TESIS REZA FAHLEVI NPM A2G021054_compressed - REZA FAHLEVI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan LKPD berbasis Realistic Mathematics Education pada aproksimasi yang valid, layak, efektif, dan meningkatkan kemampuan literasi Matematika siswa kelas IV. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menggunakan model ADDIE yang terdiri dari 5 tahap yaitu tahap Analisis, Rancangan, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Subjek pada penelitian adalah siswa kelas IV SD Negeri 6 Muara Rupit. Instrumen penelitian menggunakan lembar validasi, lembar angket respon peserta didik serta lembar tes soal. Data hasil pengembangan LKPD kemudian dianalisis dengan menggunakan perhitungan Gregory dan Reliabilitas interrater reliability, tanggapan siswa dianalisis menggunakan skala Guttman dengan metode cheklist, serta analisis kuantitatif menggunakan uji-t. Dari penelitian ini diketahui bahwa validasi bahasa, materi dan penyajian terhadap LKPD sangat layak digunakan dalam pembelajaran, sehingga siswa senang dan tertarik mengikuti pelajaran. Berdasarkan uji N-Gains dari penggunaan LKPD mendapatkan 37,5% siswa mendapatkan skor N-gain dengan kriteria tinggi, dan 62,5% mendapat skor N-gain dengan kriteria sedang. Sehingga kemampuan literasi Matematika siswa yang menggunakan LKPD berbasis RME menggunakan konteks wisata “Muratara” dinyatakan efektif. Kata kunci: LKPD, Realistic Mathematics Education, Konteks Wisata “Muratara”.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Postgraduate Program
Depositing User: septi septi
Date Deposited: 12 Sep 2024 08:11
Last Modified: 12 Sep 2024 08:11
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21463

Actions (login required)

View Item View Item