Aziza, Adlien Nabila and Herawan, Sauni and Candra, Irawan (2017) PROSES PENYELESAIAN SENGKETA TANAH MELALUI MEDIASI OLEH KANTOR AGRARIA DAN TATA RUANG/BADAN PERTANAHAN NASIONAL (ATR/BPN) KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text (Thesis)
SKRIPSI AZIZA ADLIEN NABILA.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini sebagai berikut: (1) Untuk menjelaskan dan menggambarkan penyelesaian sengketa tanah melalui mediasi oleh kantor agraria dan tata ruang/badan pertanahan nasional (ATR/BPN) Kota Bengkulu dan (2) untuk menjelaskan hambatan dalam proses penyelesaian sengketa tanah melalui mediasi oleh kantor ATR/BPN Kota Bengkulu.Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris. Penentuan informan secara purposive. Pengumpulan data melalui pengamatan/observasi, wawancara dan studi pustaka. Analisis data dilakukan secara yuridis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama dalam pelaksanaannya mediasi yang dilakukan di Kantor ATR/BPN Kota Bengkulu yaitu sebagian besar sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Salah satu peraturan tersebut yaitu Keputusan Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia Nomor 34 Tahun 2007 tentang Petunjuk Teknis Penanganan dan Penyelesaian Masalah Pertanahan nomor 05/JUKNIS/D.V/2007 tentang Mekanisme Pelaksanaan Mediasi. Berdasarkan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2016 tentang Prosedur Mediasi di Pengadilan, yaitu pada Pasal 23 ayat (1) dan (2) yang menjelaskan mediasi yang selesai di luar pengadilan dapat mengajukan gugatan ke pengadilan negeri untuk memperoleh akta perdamaian. Mediasi yang sudah selesai dimediasikan antara para pihak yang bersengketa di Kantor ATR/BPN Kota Bengkulu tidak mengajukan gugatan ke pengadilan negeri setempat untuk memperoleh akta perdamaian. Seharusnya Kantor ATR/BPN Kota Bengkulu mendaftarkan berita acara perdamaian ke Pengadilan Negeri agar dikukuh kan ke dalam putusan hakim dan mempunyai kekuatan hukum yang mengikat. Kata kunci :Sengketa Tanah, Mediasi, Kantor Pertanahan
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law > Department of Law Science |
Depositing User: | Irma Rohayu, S.IPust |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 04:18 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 04:18 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21616 |
Actions (login required)
View Item |