Cahyani, Yolanda Dwi and Didi, Yulistio and Rio, Kurniawan (2024) PERBEDAAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS NARASI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA APLIKASI WATTPAD DAN TANPA MENGGUNAKAN MEDIA APLIKASI WATTPAD PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 01 BENGKULU UTARA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text (SKRIPSI)
SKRIPSI SIDANG FIX_Yolanda Dwi Cahyani (A1A019076) (1) - Yolanda Dwi Cahyani.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan kemampuan menulis teks narasi dengan menggunakan media aplikasi Wattpad dan tanpa menggunakan media aplikasi Wattpad pada siswa kelas VIII SMP Negeri 01 Bengkulu Utara. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 01 Bengkulu Utara. Sedangkan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling purposive yang berjumlah 32 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes kemampuan menulis teks narasi. Aspek yang dinilai dalam penulisan teks narasi siswa adalah kesesuaian isi, struktur teks narasi, kalimat efektif, diksi atau pilihan kata, dan ejaan. Teknik analisis data menggunakan uji t dengan rumus Paired Sample t-Test. Hasil penelitian ini meliputi: (1) kemampuan menulis teks narasi dengan menggunakan media aplikasi Wattpad pada siswa kelas VIII SMP Negeri 01 Bengkulu Utara berada pada kategori baik dengan nilai rata-rata sebesar 78,8, (2) kemampuan menulis teks narasi tanpa menggunakan media aplikasi wattpad pada siswa kelas VIII SMP Negeri 01 Bengkulu Utara berada pada kategori cukup dengan nilai rata-rata siswa sebesar 55,0, (3) terdapat perbedaan kemampuan menulis teks narasi dengan menggunakan media aplikasi Wattpad dan tanpa menggunakan media aplikasi Wattpad pada siswa kelas VIII SMP Negeri 01 Bengkulu Utara. Hal ini ditunjukkan dengan hasil uji t bahwa sebesar 8,048 lebih besar dari sebesar 2,039 atau 0,000 < 0,05 sehingga Ha diterima. Artinya rata-rata kemampuan menulis teks narasi dengan menggunakan media aplikasi wattpad lebih tinggi daripada tanpa menggunakan media aplikasi wattpad pada siswa kelas VIII SMP Negeri 01 Bengkul Utara. Kata kunci : kemampuan, menulis, teks narasi, Wattpad, kuantitatif.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education |
Depositing User: | Septi, M.I.Kom |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 07:42 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 07:42 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21630 |
Actions (login required)
View Item |