KEDUDUKAN UANG ANTARAN (CACI ADAT) DALAM HUKUM PERKAWINAN ADAT REJANG DI DESA GUNUNG AGUNG KECAMATAN KOTA ARGAMAKMUR KABUPATEN BENGKULU UTARA

HARLEN, YULIOZA and Andry, Harijanto and Subanrio, Subanrio (2017) KEDUDUKAN UANG ANTARAN (CACI ADAT) DALAM HUKUM PERKAWINAN ADAT REJANG DI DESA GUNUNG AGUNG KECAMATAN KOTA ARGAMAKMUR KABUPATEN BENGKULU UTARA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
SKRIPSI HARLEN YULIOZA.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Dalam adat perkawinan masyarakat Rejang memiliki tradisi yang paling kompleks dan melibatkan banyak emosi. Bagaimana tidak, mulai dari ritual lamaran hingga selesai resepsi perkawinan akan melibatkan seluruh keluarga yang berkaitan dengan kedua pasangan calon mempelai. Salah satu tradisi tersebut adalah dengan kewajiban memberikan uang hantara dari pihak laki-laki kepada pihak perempuan sebagai syarat terlaksananya perkawinan. Tujuan penelitian (1) untuk mengetahui kedudukan uang hantaran (caci adat) dalam hukum perkawinan hukum adat rejang di desa gung agung kecamatan kota arga makmur kabupaten bengkulu utara, (2) untuk mengetahui penyelesaian hukumnya apabila salah satu pihak ingkar janji terhadap uang hantaran (caci adat) yang telah diterima pihak perempuan. Skripsi ini menggunakan metode pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan dengan metode pengumpulan data yaitu, wawancara dan studi dokumen. Sedangkan untuk menganalisis data yang telah terkumpul penulisan menggunakan metode analisis kualitatif. Hasil penelitian (1) keberadaan uang hantaran dalam perkawinan hukum adat rejang di desa gunung kecamatan kota gunung agung kabupaten bengkulu utara, merupakan suatu keharusan karena uang hantaran pernikahan tersebut dianggap tidak beradat (2) penyelesaian sengketannya tidak pernah sampai ke pengadilan cukup diselesaikan dengan hukum adat yang berlaku di desa tersebut. Kata Kunci : Uang Hantaran (Caci Adat)

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: Irma Rohayu, S.IPust
Date Deposited: 27 Sep 2024 04:28
Last Modified: 27 Sep 2024 04:28
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21673

Actions (login required)

View Item View Item