PREDIKSI KEBANGKRUTAN BANK DENGAN MENGGUNAKAN KOMBINASI RASIO Z SCORE ALTMAN DAN RASIO KEUANGAN CAMEL

Herlina, Beti and Saiful, Saiful (2009) PREDIKSI KEBANGKRUTAN BANK DENGAN MENGGUNAKAN KOMBINASI RASIO Z SCORE ALTMAN DAN RASIO KEUANGAN CAMEL. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.

[img] Text
BETI HERLINA.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat dan menganalisis Rasio Z Score Altman, Rasio Keuangan CAMEL, dan kombinasi Rasio Z Score Altman dan Rasio Keuangan CAMEL dalam memprediksi kebangkrutan bank yang terdaftar di BEI. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah industri perbankan yang terdaftar di BEI sebelum tahun 1997, baik bank yang bangkrut maupun bank yang tidak bangkrut, dan mempublikasikan laporan keuangan tahun 1996. berdasarkan kriteria tersebut maka diperoleh sampel penelitian sebanyak 29 bank, yaitu terdiri dari 8 bank bangkrut dan 21 bank tidak bangkrut. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan metode sensus, artinya semua populasi menjadi sampel karena jumlah populasi bank yang telah go publck di Indonesia relative sedikit. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan Regression Logistic karena variabel dependennya memiliki 2 alternatif, yaitu bangkrut dan tidak bangkrut. Hasil penelitian menujukkan bahwa Rasio Z Score Altman (yaitu X1, X2, X3, X4, dan X5) yang signifikan adalah rasio X5 dengan tingkat ketepatan prediksi kebangkrutan bank secara keseluruhan sebesar 82.8%. Hal ini dikarenakan dari 8 bank yang bangkrut, 4 bank diprediksi bangkrut dan 4 bank diprediksi tidak bangkrut. Sedangkan dari 21 bank tidak bangkrut, 1 bank diprediksi bangkrut dan 20 bank diprediksi tidak bangkrut. Rasio Keuangan CAMEL (yaitu ATTM, ROA, ROE, NIM, BOPO, dan LDR) yang signifikan adalah rasio BOPO dengan tingkat ketepatan prediksi kebangkrutan bank secara keseluruhan sebesar 79.3%. Hal ini dikarenakan dari 8 bank yang bangkrut, 5 bank diprediksi bangkrut dan 3 bank diprediksi tidak bangkrut. Sedangkan dari 21 bank tidak bangkrut, 3 bank diprediksi bangkrut dan 18 bank diprediksi tidak bangkrut. Kombinasi Rasio Z Score Altman dan Rasio Keuangan CAMEL (yaitu X5 dan BOPO) yang signifikan adalah rasio X5 dengan tingkat ketepatan prediksi kebangkrutan bank secara keseluruhan sebesar 82.8%. Hal ini dikarenakan dari 8 bank yang bangkrut, 5 bank diprediksi bangkrut dan 3 bank diprediksi tidak bangkrut. Sedangkan dari 21 bank tidak bangkrut, 2 bank diprediksi bangkrut dan 19 bank diprediksi tidak bangkrut.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economy > Department of Accounting
Depositing User: 014 Abd. Rachman Rangkuti
Date Deposited: 28 Nov 2013 20:25
Last Modified: 28 Nov 2013 20:25
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/2175

Actions (login required)

View Item View Item