KAJIAN YURIDIS PUTUSAN MAHKAMAH KONSTITUSI NOMOR. 20/PUU-XIV/2016 TENTANG ALAT BUKTI ELEKTRONIK

RIDWAN, FERNANDO and Lidia, Br. Karo and Helda, Rahmasary (2017) KAJIAN YURIDIS PUTUSAN MAHKAMAH KONSTITUSI NOMOR. 20/PUU-XIV/2016 TENTANG ALAT BUKTI ELEKTRONIK. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
SKRIPSI RIDWAN FERNANDO.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Penelitian kajian yuridis putusan Mahkamah Konstitusi Nomor. 20/PUU�XIV/2016 tentang alat bukti elektronik, dilatar belakangi dengan dirubahnya suatu norma dalam undang-undang tentang alat bukti elektronik, sebelumnya informasi dan/atau dokumen elektronik bisa dijadikan alat bukti yang sah, akan tetapi berdasarkan putusan MK Nomor. 20/PUU-XIV/2016 informasi dan/atau dokumen elektronik dapat di jadikan alat bukti yang sah apabila atas permintaan dari aparat penegak hukum. Tujuan penelitian: (1) untuk mengetahui dasar pertimbangan hakim dalam memutuskan bahwa alat bukti elektronik tidak bisa dijadikan alat bukti yang sah kecuali atas permintaan aparat penegak hukum (2) untuk mengetahui kekuatan alat bukti elektronik sebagai alat bukti yang sah berdasarkan putusan Mahkamah Konstitusi Nomor. 20/PUU-XIV/2016 tentang alat bukti elektronik.Metode penelitian ini menggunakan penelitian hukum normatif, dengan menggunakan metode pendekatan Undang-undang. Hasil penelitian yaitu: (1) dasar pertimbangan hakim MK dalam mengabulkan permohonan dari pemohon didasarkan untuk melindungi hak privasi seseorang sebagaimana diatur dalam Pasal 28G ayat (1) UUD 1945, akan tetapi telah mengesampingkan hak untuk mencari dan memperoleh informasi yang diatur dalam Pasal 28F UUD 1945. (2) infromasi atau dokumen elektronik secara yuridis merupakan alat bukti yang sah, akan tetapi dalam putusan Nomor. 20/PUU-XIV/2016 hakim MK menyatakan informasi atau dokumen elektronik mempunyai kekuatan pembuktian apabila atas permintaan dari aparat penegak hukum. Kata Kunci : Kajian Yuridis, Putusan Mahkamah Konstitusi, Uji Materi

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: Irma Rohayu, S.IPust
Date Deposited: 01 Oct 2024 02:04
Last Modified: 01 Oct 2024 02:04
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21769

Actions (login required)

View Item View Item