Pialo, Erawan and Aceng, Ruyani and Bhakti, Karyadi (2009) STUDI KEANEKARAGAMAN ANURA DI SEKITAR KAWASAN TAMAN NASIONAL KERINCI SEBLAT (TNKS) DESA AIR PUTIH KECAMATAN LEBONG UTARA KABUPATEN LEBONG. Undergraduated thesis, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan UNIB.
Text
Skripsi ErawaN-2.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (904kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan mengetahui keanekaragaman jenis, Kepadatan jenis, Kepadatan jenis relatif, Indeks kesamaan jenis, Indeks keanekaragaman jenis Anura serta keadaan faktor abiotik di beberapa anak sungai sekitar kawasan TNKS Desa Air Putih, Kecamatan Lebong Utara, Kabupaten Lebong. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan November 2008 sampai Januari 2009. Pengambilan data dilakukan dengan metode VES dengan Transek jalur. Dari hasil penelitian ditemukan anura sebanyak 323 individu yang terbagi atas 2 famili, 5 genus dan 9 jenis.. Pada lokasi Sungai Tik Tuo didominasi oleh Rana Crassiovris dengan nilai Kepadatan Jenis Relatif (KJR) = 28,31 %. Pada lokasi penelitian sungai Tik Kambok didominasi oleh Bufo asper dengan nilai KJR = 29,93 %. Nilai kesamaan jenis antara kedua sungai adalah 94,11%. Pada Sungai Tik Tuo memiliki indeks keanekaragaman 1,76 sedangkan pada sungai Tik Kambok memiliki indeks keanekaragaman 1,57. Hasil pengukuran faktor abiotik adalah derajat keasaman yaitu 6-7. dan suhu yaitu rata-rata 22-230C kelembaban udara yaitu 78-80% untuk kedua lokasi penelitian dan kecepatan arus yaitu berkisar 0,25-0,55 (m/s) pada Sungai Tik Tuo dan 0,32-0,35 (m/s) Pada sungai Tik Kambok. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan anura yang didapat famili adalah Bufonidae (Bufo asper, Bufo melanosticus ) dan Famili Ranidae (Huia masonii, Rana chalconota, Rana hosii, Rana Crassiovris, Limnonectes kuhlii, Limnonectes macrodon, Pejervarya limnocaris, Nilai Kepadatan Jenis (KJ) tertinggi pada Sungai Tik tuo yaitu 10,3 individu per transek dan pada Sungai Tik Kambok sebesar 9,7 individu per transek Nilai kesamaan jenis antara kedua sungai adalah 94,11%, memiliki indek keanekaragaman sedang yaitu1,76 dan 1,65.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AI Indexes (General) |
Divisions: | Faculty of Math & Natural Science > Department of Biology Science |
Depositing User: | 014 Abd. Rachman Rangkuti |
Date Deposited: | 29 Nov 2013 15:19 |
Last Modified: | 29 Nov 2013 15:19 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/2502 |
Actions (login required)
View Item |