ANALISIS KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP JASA KURSUS KOMPUTER BINA SARANA INFORMATIKA BENGKULU

Terismon , Dafit and Muluk , Alains (2007) ANALISIS KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP JASA KURSUS KOMPUTER BINA SARANA INFORMATIKA BENGKULU. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.

[img] Text
I,II,III-DAV-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (240kB)
[img] Text
IV,V-DAV-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (150kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul analisis kepuasan konsumen terhadap jasa kursus komputer Bina Sarana Informatika Bengkulu. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah jasa kursus komputer (kurikulum, metode mengajar, fasilitas, waktu/jadwal) dapat memberikan kepuasan kepada konsumen sebagai pengguna jasa kursus Bina Sarana Informatika Bengkulu. Penelitian ini adalah penelitian survei dimana data yang digunakan data primer, data diperoleh melalui penyebaran kuisioner dan wawancara. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 responden yang diambil secara purposive sampling yaitu responden yang menjadi siswa peserta kursus Bina Sarana Informatika. Metode analisis yang digunakan kualitatif dan kuantitatif. Analisis kuantitatif menggunakan analisis regresi liniear berganda dan untuk uji hipotesis digunakan uji t dan uji F, dengan menggunakan program SPSS. Dari hasil perhitungan regresi linear berganda diperoleh persamaan Y=0,296X 1 +0,226X 2 +0,253X 3 +0,202 X 4 Dari persamaan tersebut berarti variabel kurikulum(X 1 ), metode mengajar(X ), fasilitas(X ), waktu/jadwal(X ) berpengaruh terhadap kepuasan konsumen. Dari perhitungan determinasi berganda diperoleh R 3 4 2 2 = 0,510 artinya bahwa variabel kurikulum(X 1 ), metode mengajar(X 2 ), fasilitas(X 3 ), waktu/jadwal(X ) memberikan sumbangan pengaruh sebesar 51% terhadap kepuasan konsumen(Y) 4 Hasil uji hipotesis, uji F dengan tingkat keyakinan 95% diperoleh F hitung 24,706> F tabel 2,46 hal ini berarti bahwa secara bersama-sama variabel kurikulum(X 1 ), metode mengajar(X 2 ), fasilitas(X 3 ), waktu/jadwal(X ) berpengaruh kepada kepuasan konsumen. Sedangkan hasil uji t dengan tingkat keyakinan 95% diperoleh t hitung (X 1 ) 3,633 (X 2 ) 2,722 (X 3 ) 2,985 (X 4 4 ) 2,406 > t tabel1,98, hal ini berarti secara parsial variabel kurikulum(X 1 ), metode mengajar(X 2 ), fasilitas(X ), waktu/jadwal(X 4 3 ) berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan konsumen(Y) sebagai pengguna jasa kursus komputer Bina Sarana Informatika Bengkulu. .

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economy > Department of Management
Depositing User: Miss Novita Veronika Barus
Date Deposited: 02 Dec 2013 11:51
Last Modified: 02 Dec 2013 11:51
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/2747

Actions (login required)

View Item View Item