ANALISIS PERBANDINGAN PERTUMBUHAN EKONOMI KOTA BENGKULU DAN KOTA LUBUKLINGGAU PERIODE 1995-2004

S , Meydhiarti Asmara and Yefriza, Yefriza (2007) ANALISIS PERBANDINGAN PERTUMBUHAN EKONOMI KOTA BENGKULU DAN KOTA LUBUKLINGGAU PERIODE 1995-2004. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.

[img] Text
I,II,III-MEY-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (137kB)
[img] Text
IV,V-MEY-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (170kB)

Abstract

Salah satu sasaran pembangunan nasional Indonesia adalah menciptakan pertumbuhan ekonomi dan pemerataan hasil pembangunan, termasuk didalamnya pemerataan pendapatan antar daerah. Untuk mencapai sasaran tersebut bukanlah pekerjaan ringan, karena pada umumnya pembangunan ekonomi suatu daerah berkaitan erat dengan karakteristik yang dimiliki suatu daerah pada umumnya berbeda dengan yang dimiliki daerah lain. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui berapa besar konstribusi dari masing-masing sektor ekonomi terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kota Bengkulu dan Kota Lubuklinggau, Sektor-sektor apa saja yang menjadi sektor unggulan dan bagaimana pola pertumbuhan ekonomi Kota Bengkulu dan Kota Lubuklinggau Periode 1995-2004. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik. Penelitian ini menggunakan analisa Deskriptif yaitu jenis penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan atau menguraikan tentang sifat-sifat suatu keadaan dengan cara mengumpulkan data tersebut dengan menggunakan teknik analisa kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konstribusi dari masing-masing sektor ekonomi terhadap PDRB Kota Bengkulu dan Kota Lubuklinggau didominasi oleh sektor tersier. Pertumbuhan ekonomi Kota Bengkulu dan Kota Lubuklinggau relatif baik yang ditunjukan oleh pertumbuhan yang meningkat. Dengan menggunakan metode LQ ada enam sektor unggulan di Kota Bengkulu yaitu sektor listrik gas dan air bersih, sektor bangunan, sektor perdagangan, hotel dan restoran, sektor angkutan dan komunikasi, sektor keuangan dan sektor jasa-jasa. Sedangkan di Kota Lubuklinggau ada lima sektor unggulan yaitu sektor bangunan, sektor perdagangan, hotel dan restoran, sektor angkutan dan komunikasi, sektor keuangan dan sektor jasa-jasa. Dengan analisis shiftshare pola pertumbuhan ekonomi Kota Bengkulu dan Kota Lubuklinggau sudah baik dan laju pertumbuhan yang relatif baik. Relatif baiknya pola pertumbuhan ini dikarenakan adanya faktor-faktor lokasional yang sangat dominan berpengaruh terhadap pertumbuhan sektor-sektor di daerah. Bila dilihat dari konstribusinya, pertumbuhannya, penyerapan tenaga kerja dan sektor basis bahwa sektor perdagangan, sektor angkutan dan sektor jasa-jasa yang merupakan sektor memiliki potensi yang baik untuk dikembangkan sebagai penggerak perekonomian, sehingga dapat mendorong perkembangan sektor-sektor lainnya dan dapat menciptakan kesempatan kerja baru di Kota Bengkulu maupun di Kota Lubuklinggau. Berdasarkan hasil penelitian ini perlu adanya upaya pengkajian tentang potensi sektor andalan Kota Bengkulu dan Kota Lubuklinggau sehingga skala prioritas pembangunan dapat dititikberatkan pada sektor-sektor basis tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economy > Department of Development Economics
Depositing User: Miss Novita Veronika Barus
Date Deposited: 04 Dec 2013 18:04
Last Modified: 11 Dec 2013 13:02
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3216

Actions (login required)

View Item View Item