Sari, Rahma Kusuma and Fransiska, Connie and Rosanne, Rosanne (2007) UPAYA MENINGKATKAN PROSES DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI METODE KOOPERATIF TIPE TGT (TEAM GAMES TOURNAMEN) KONSEP USAHA DAN ENERGI PADA SISWA KELAS VIIa SMP NEGERI 2 KOTA BENGKULU (Classroom Action Research). Undergraduated thesis, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNIB.
Text
I,II,III-RKS-FKIP.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (192kB) |
|
Text
IV,V-RKS-FKIP.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (419kB) |
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 3 siklus bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa, hasil belajar siswa. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIIa SMP N 2 Kota Bengkulu yang berjumlah 31 orang. Data dikumpulkan dari tes, observasi, laporan presentasi, pekerjaan rumah, penilaian afektif dan penilaian psikomotorik siswa. Selanjutnya data di analisis dengan menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian diperoleh data aktivitas guru dan siswa dari 3 siklus yang telah dilaksanakan berada pada kategori baik. Hal ini ditunjukkan dari ratarata aktivitas guru siklus I 67,5, siklus II 81,5 dan siklus III 83. Hasil belajar menunjukkan siklus I nilai rata-rata siswa 66,04, daya serap 66,04% dengan ketuntasan belajar 12,90%. Siklus II nilai rata-rata siswa 77,00, daya serap 77% dengan ketuntasan belajar 67,74%. Siklus III nilai rata-rata siswa 81,30, daya serap 81,30% dan ketuntasan belajar 87,09%. Hasil belajar afektif menunjukkan siswa yang mendapat nilai A (baik) pada siklus I sebanyak 16 siswa, siklus II 21 siswa dan 25 siswa pada siklus III. Hasil belajar psikomotorik menunjukkan siswa yang mendapat nilai 100 (istimewa) pada siklus I sebanyak 21 siswa, siklus II 24 siswa dan 27 siswa pada siklus III. Sumbangan siswa terhadap skor kelompok menunjukkan sebanyak 5 kelompok berhasil mendapat penghargaan sebagai kelompok hebat pada siklus II dan 6 kelompok pada siklus III dari 7 kelompok kooperatif tipe TGT.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Physic Education |
Depositing User: | Miss Goklasni Manullang |
Date Deposited: | 06 Dec 2013 11:48 |
Last Modified: | 06 Dec 2013 11:48 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3647 |
Actions (login required)
View Item |