PEMANFAATAN Tithonia diversifolia SEBAGAI SUBTITUSI PUPUK N, P, DAN K TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PADI GOGO

Situmorang, Heron and Widodo, Widodo and Busri , Saleh (2007) PEMANFAATAN Tithonia diversifolia SEBAGAI SUBTITUSI PUPUK N, P, DAN K TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PADI GOGO. Undergraduated thesis, Fakultas Pertanian UNIB.

[img] Text
IV,V-HEN-FP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (153kB)
[img] Text
I,II,III-HEN-FP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (519kB)

Abstract

Dalam rangka usaha peningkatan produksi padi, selain program ekstensifikasi dapat juga dilakukan program intensifikasi dengan cara pemupukan baik pupuk pabrik (anorganik) maupun pupuk alam (organik). Pemakaian pupuk sintetik yang banyak dan terus-menerus akan mencemarkan air tanah, menurunkan kesuburan biologis tanah, keracunan unsur hara pada tanaman dan menurunnya ketegaran tanaman terhadap serangan hama dan penyakit, demikian juga tanah pertanian menjadi lebih padat, drainase jelek, kurang mampu menyimpan air dan tidak tahan terhadap curah hujan tinggi dan mudah kering pada keadaan kurang hujan. Oleh karena itu perlu dicari suatu terobosan baru agar ketergantungan petani terhadap pupuk sintetik dapat dikurangi, diganti dengan pertanian biaya rendah dan ramah lingkungan dengan kualitas dan kuantitas hasil yang lebih baik dari pupuk sintetik. Salah satu usaha yang dapat dilakukan adalah pemanfaatan pupuk organik yang berasal dari gulma Tithonia diversifolia (Tithonia) sebagai substitusi pupuk kimia sintetis. Pemupukan dengan pemberian bahan organik ke dalam tanah dapat memperbaiki kesuburan tanah baik secara fisik, kimia, dan biologi. Hasil analisis daun Tithonia mengandung hara yang tinggi yaitu 6.2 % N; 0.43 % P; dan 6.31 % K. informasi tentang penggunaan Tithonia belum banyak diketahui. Tujuan penelitian ini adalah untuk membandingkan pertumbuhan dan hasil tanaman padi gogo yang dipupuk secara berseri antara Tithonia dengan pupuk N, P, K campuran. Penelitian ini terdiri dari 6 perlakuan yang diulang sebanyak tiga kali. Adapun perlakuannya adalah pemberian a: 100 % T.diversifolia + 0 % pupuk sintetik, b: 80 % T.diversifolia + 20 % pupuk sintetik, c: 60 % T.diversifolia + 40 % pupuk sintetik, d: 40 % T.diversifolia + 60 % pupuk sintetik, e: 20 % T.diversifolia + 80 % pupuk sintetik dan f: 0 % T.diversifolia +100 % pupuk sintetik. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dilaksanakan di Rumah Kaca Agronomi Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu, mulai dari bulan Februari hingga Agustus 2006. Pemberian Tithonia pada tanaman padi gogo memberikan tinggi tanaman yang cukup tinggi, namun uji keragaman dari setiap perlakuan tidak mamberikan perbedaan yang nyata. Pemanfaatan Tithonia juga tidak memberikan pengaruh terhadap jumlah anakan, total luas daun, umur panen, jumlah anakan produktif, panjang malai, jumlah cabang malai, jumlah bulir per rumpun, bobot basah akar, bobot kering akar, bobot 100 bulir, bobot bulir per rumpun, bobot berangkasan basah dan bobot berangkasan kering, namun memberikan pengaruh yang nyata terhadap umur berbunga tanaman. Unsur N dan K dari Tithonia dapat diserap dan dimanfaatkan langsung oleh tanaman padi gogo namun unsur P yang diberikan pada setiap perlakuan tidak seluruhnya dapat dimanfaatkan oleh tanaman padi gogo. Dari hasil penelitian ini hendaknya dilakukan penelitian lanjutan dengan menggunakan dosis yang lain yang lebih berfariasi.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agronomy
Depositing User: 013 Rizky Septika Utami
Date Deposited: 07 Dec 2013 16:13
Last Modified: 07 Dec 2013 16:13
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3839

Actions (login required)

View Item View Item