ANALISIS KINERJA PENGURUS KOPERASI SUKA MULYA (Di Desa Rawasari Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma)

Rosita, Rosita and Budiyono , Budiyono and Sugeng, Suharto (2009) ANALISIS KINERJA PENGURUS KOPERASI SUKA MULYA (Di Desa Rawasari Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma). Undergraduated thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik.

[img] Text
Rosita Skripsi elok FE-2.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Dalam penelitian ini peneliti menetapkan pokok masalah atau rumusan masalah pada “ Bagaimana Kinerja Pengurus Koperasi Suka Mulya di Desa Rawasari Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma”. Selanjutnya aspek-aspek yang diteliti dalam penelitian ini adalah mengenai Kualitas Kerja, Kehadiran dan Ketaatan, Kerja Sama, Daya Tanggap, Tanggung Jawab dan bagaimana tingkat Pencapaian Hasil. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Kualitatif dengan teknik analisis deskriptif. Penentuan responden menggunakan teknik purposive sampling, dimana yang menjadi sampelnya disini adalah 3 orang Pengurus, 3 orang Badan Pengawas dan 10 orang anggota Koperasi Suka Mulya yang telah dipilih berdasarkan kriteria tertentu yaitu yang sudah 2 tahun atau lebih telah menjadi anggota koperasi dan mengetahui seluk beluk Koperasi Suka Mulya. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan wawancara, kuisioner dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis dapat diketahui bahwa kinerja Pengurus Koperasi Suka Mulya sudah dapat dikatakan cukup baik dengan indikasi dari 6 (enam) aspek yang digunakan untuk mengukur kinerja pengurus koperasi sebagian besar pengurus sudah memenuhinya, diantaranya aspek Kualitas kerja, Daya Tanggap, Tanggung Jawab, dan Pencapaian Hasil. Dan ada sebagian kecil aspek tersebut belum terlaksana dengan baik yang terdiri dari aspek kehadiran, ternyata terkadang pengurus koperasi tidak menghadiri rapat dan hal ini dinyatakan oleh 7 orang responden atau 70 % dari 10 orang responden yang menyatakan pengurus pernah tidak hadir dalam rapat, kemudian dari aspek kerjasama, diantara pengurus belum memiliki jalinan kerja sama yang baik karena diantara mereka belum memiliki kesadaran sebagai satu tim yang seharusnya saling membantu dan siap mengemban tugas bersama. Di sisi lain Kualitas kerja yang ditunjukkan oleh pengurus sudah dapat dikatakan cukup baik, seperti dalam penyelesaian laporanlaporan hasil kerja, pengurus sudah menyelesaikan dengan baik dan pengurus sudah mempertanggung jawabkan hasil kerja mereka pada anggota di depan Rapat Anggota Tahunan. Serta pada pencapaian hasil yang mengacu pada meningkatnya jumlah asset dan SHU koperasi juga sudah terlaksana, terlihat dari data Koperasi Suka Mulya yang menyatakan dari tahun ketahun Asset dan SHU Koperasi Suka Mulya selalu mengalami peningkatan.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Social & Politics Science > Department of Public Administration
Depositing User: 012 Adek Adek
Date Deposited: 09 Dec 2013 20:23
Last Modified: 09 Dec 2013 20:23
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/3917

Actions (login required)

View Item View Item