ANALISIS PERMINTAAN TENAGA KERJA DI PROVINSI BENGKULU

Mulyono, Defi and M.Rusdi, M.Rusdi (2008) ANALISIS PERMINTAAN TENAGA KERJA DI PROVINSI BENGKULU. Undergraduated thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.

[img] Text
I,II,III-DEF-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (205kB)
[img] Text
IV,V-DEF-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (144kB)

Abstract

Seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk, jumlah angkatan kerja dan jumlah pengangguran di Propinsi Bengkulu juga mengalami peningkatan. Hal ini dikarenakan jumlah kesempatan kerja yang tersedia di Propinsi Bengkulu tidak sebanding jumlah angkatan kerja yang ada. Problem yang muncul dari pengangguran dan setengah pengangguran tidak hanya terbatas pada aspek ekonomi dan ketenagakerjaan, tetapi mempunyai implikasi lebih luas, mencakup aspek sosial, psikologis, dan bahkan politik. Apabila jumlah pengangguran dan setengah pengangguran cenderung meningkat, hal itu akan mempunyai pengaruh besar terhadap kondisi negara secara keseluruhan, antara lain meningkatnya jumlah penduduk miskin. Penciptaan lapangan kerja bagi angkatan kerja yang jumlahnya makin besar merupakan tantangan utama pembanggunan dan kesempatan kerja akan muncul apabila ada sejumlah permintaan terhadap tenaga kerja tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh tingkat upah, investasi, pertumbuhan ekonomi dan tingkat pendidikan terhadap permintaan tenaga kerja di Propinsi Bengkulu. Dari hasil analisis dengan menggunakan regresi linier berganda, diperoleh persamaan sebagai berikut : Y = 2571,985 + (- 0,003 X Hasil koefisien determinasi R 2 1 ) + 133,831 X + 0,001 X 2 + (-39,891 X 3 4 ) sebesar 0,605 yang berarti bahwa 60,5% perubahan naik turunnya permintaan tenaga kerja Propinsi Bengkulu mampu dijelaskan oleh variabel tingkat upah, investasi PMDN, pertumbuhan ekonomi dan tingkat pendidikan, sedangkan 39,5 % sisanya oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dari uji t diketahui bahwa masing-masing variabel independen dalam penelitian ini yaitu tingkat upah, investasi PMDN dan pertumbuhan ekonomi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap permintaan tenaga kerja, sedangkan untuk variabel tingkat pendidikan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap permintaan tenaga kerja karena dalam penelitian variabel tingkat pendidikan berdasrkan atas data angka partisipasi sekolah kasar SMA, sedangkan dunia kerja membutuhkan tenaga kerja yang berpendidikan tinggi.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economy > Department of Development Economics
Depositing User: Miss Novita Veronika Barus
Date Deposited: 17 Dec 2013 12:28
Last Modified: 17 Dec 2013 12:28
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/4728

Actions (login required)

View Item View Item